Sukses


Prediksi Liga Italia Juventus Vs Inter Milan: Derby d'Italia yang Seimbang

Bola.com, Jakarta - Juventus menjamu Inter Milan dalam laga derby d'Italia dalam laga giornata 13 Serie A Liga Italia 2022/2023 di Allianz Stadium, Senin (7/11/2022) dini hari WIB. Juventus cukup percaya diri menatap duel ini, di mana beberapa pemain yang cedera sudah siap beraksi lagi.

Dalam laga terakhirnya, di mana Juventus bermain di Liga Champions pada tengah pekan lalu, Bianconeri kalah 1-2 dari PSG. Juventus pun hanya finis di peringkat ketiga dan harus melanjutkan kiprah di Liga Europa.

Sisi positifnya dalam pertandingan itu adalah Federico Chiesa kembali bermain setelah menepi selama 297 hari. Selain itu, meski hanya bermain 16 menit untuk Juventus dalam laga kontra PSG, winger Italia itu tampil cemerlang seolah tidak pernah mengalami cedera.

Chiesa kini siap tampil memperkuat Juventus melawan Inter Milan, tapi belum pasti apakah dia akan dimainkan dari menit awal atau tidak. Selain Chiesa, ada Bremer dan Angel Di Maria yang kabarnya juga bakal comeback dalam laga Derby d'Italia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kekuatan Cukup Berimbang

Sementara itu, dari kubu Inter Milan, mereka juga kalah dalam laga terakhir. Inter Milan kalah 0-2 dari tuan rumah Bayern Munchen.

Namun, itu tidak berpengaruh apa-apa. Sebab Bayern dan Inter Milan sama-sama sudah pasti lolos ke babak 16 besar, dengan Bayern sebagai juara grup.

Sementara di Serie A, performa Juventus dan Inter Milan saat ini tidak jauh berbeda. Juventus selalu menang dalam tiga laga terakhir, yaitu 1-0 atas Torino, 4-0 atas Empoli, dan 1-0 atas Lecce.

Sementara Inter Milan memenangi empat laga terakhir mereka, masing-masing 2-1 atas Sassuolo, 2-0 atas Salernitana, 4-3 atas Fiorentina, dan 3-0 atas Sampdoria.

Juventus sekarang hanya berada dua poin di belakang Inter Milan. Jika bisa menang, maka Juventus akan menyalip Nerazzurri. Mampukah Bianconeri melakukannya?

3 dari 6 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • Juventus (3-5-2): Szczesny; Danilo, Bremer, Alex Sandro; Cuadrado, Miretti, Locatelli, Rabiot, Kostic; Vlahovic, Milik.
  • Pelatih: Massimiliano Allegri.
  • Info skuad: Kaio Jorge (cedera), Pogba (cedera), Ake (cedera), De Sciglio (cedera), Paredes (cedera), Iling-Junior (cedera), McKennie (cedera), Kean (meragukan).
  • Inter Milan (3-5-2): Onana; Skriniar, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Dzeko, Lautaro.
  • Pelatih: Simone Inzaghi.
  • Info skuad: Brozovic (cedera), Lukaku (meragukan), D'Ambrosio (meragukan).
4 dari 6 halaman

Head to Head

Head-to-Head di Serie A

  • Pertemuan: 178
  • Juventus menang: 85
  • Gol Juventus: 255
  • Imbang: 45
  • Inter Milan menang: 48
  • Gol Inter Milan: 207

5 Pertemuan Terakhir

  • 12-05-2022 Juventus 2-4 Inter (Coppa Italia)
  • 04-04-2022 Juventus 0-1 Inter (Serie A)
  • 13-01-2022 Inter 2-1 Juventus (Supercoppa)
  • 25-10-2021 Inter 1-1 Juventus (Serie A)
  • 15-05-2021 Juventus 3-2 Inter (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir Juventus

  • 15-10-22 Torino 0-1 Juventus (Serie A)
  • 22-10-22 Juventus 4-0 Empoli (Serie A)
  • 26-10-22 Benfica 4-3 Juventus (UCL)
  • 29-10-22 Lecce 0-1 Juventus (Serie A)
  • 03-11-22 Juventus 1-2 PSG (UCL)

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

  • 16-10-22 Inter 2-0 Salernitana (Serie A)
  • 23-10-22 Fiorentina 3-4 Inter (Serie A)
  • 26-10-22 Inter 4-0 Plzen (UCL)
  • 30-10-22 Inter 3-0 Sampdoria (Serie A)
  • 02-11-22 Bayern 2-0 Inter (UCL)

 

5 dari 6 halaman

Statistik dan Prediksi

  • Juventus cuma kalah 2 kali dalam 11 laga terakhirnya melawan Inter Milan di Serie A (M6 S3 K2).
  • Juventus cuma kalah 1 kali dalam 9 laga kandang terakhirnya melawan Inter Milan di Serie A (M6 S2 K1), yaitu 0-1 musim lalu.
  • Juventus baru menang 6 kali di Serie A musim ini (M6 S4 K2, gol 18-7).
  • Juventus selalu menang tanpa kebobolan dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.
  • Juventus tak terkalahkan dalam 9 laga kandang terakhirnya di Serie A (M5 S4 K0).
  • Juventus selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A: 2-0 vs Spezia, 2-2 vs Salernitana, 3-0 vs Bologna, 4-0 vs Empoli.
  • Inter Milan sudah menang 8 kali di Serie A musim ini (M8 S0 K4, gol 25-17).
  • Inter Milan selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di Serie A.
  • Inter Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya di Serie A.
  • Inter Milan cuma mencatatkan 3 clean sheet dalam 10 laga terakhirnya di Serie A.
  • Inter Milan selalu gagal clean sheet dalam 10 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • Inter Milan selalu menang dengan margin 1 gol dalam 2 laga tandang terakhirnya di Serie A: 2-1 vs Sassuolo, 4-3 vs Fiorentina.

Prediksi skor akhir: Juventus 1-1 Inter Milan.

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 5/11/2022)

6 dari 6 halaman

Posisi Juventus dan Inter Milan di Serie A Liga Italia

Video Populer

Foto Populer