1/6
Bola.net > Editorial
Termasuk Pele, 5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Brasil Sepanjang Masa
Aga Deta | 30 Desember 2022 08:02
Pele merayakan kesuksesan Brasil menjuarai Piala Dunia 1970. (c) AP Photo
Bola.net - Pele kerap disebut sebagai pemain terhebat sepanjang masa. Namun, legenda Brasil tersebut telah meninggal dunia pada usia 82 tahun.
Semasa masih aktif bermain, Pele mempunyai karier yang sangat gemilang. Pria bernama lengkap Edson Arantes do Nascimento itu adalah satu-satunya sosok yang menjuarai Piala Dunia sebanyak tiga kali.
by TaboolaSponsored Links
Pekerjaan online di USA bisa membayar lebih banyak dari yang anda kira
Cari Pekerjaan | Cari Iklan
Harga mobil bekas di Pejaten Barat bisa mengejutkan anda
Mobil Bekas | Cari Iklan
Pele berhasil mengantarkan Brasil menjadi juara dunia yakni pada 1958, 1962, dan 1970. Hingga sekarang, belum ada pemain hebat lainnya yang mampu mendekati rekor Pele tersebut.
Tak hanya itu saja, Pele juga tercatat sebagai pemain yang sangat produktif. Dia menjaringkan 1.281 gol dalam 1.363 pertandingan selama 21 tahun kariernya.
Jumlah golnya itu mencakup 77 gol dalam 92 pertandingan untuk timnas Brasil. Alhasil, Pele menjadi salah satu pencetak gol terbanyak dalam sejarah tim Samba.
Berikut ini lima pencetak gol terbanyak timnas Brasil sepanjang masa.
Duka Brasil untuk Pele: 3 Hari Berkabung Nasional, Jenazah Dibawa Keliling Santos
Presiden AS pun Ikut Berduka Atas Meninggalnya Pele
1 dari 5 halaman
5. Zico
Zico merupakan legenda Brasil yang berposisi sebagai gelandang serang. Kendati demikian, produktivitas Zico untuk negaranya tidak perlu diragukan lagi.
Zico pertama kali membela Tim Samba pada 25 Februari 1976. Sejak saat itu, dia berhasil mengoleksi 48 gol dari 71 penampilan.
Zico tampil untuk Brasil di Piala Dunia 1976, 1982, dan 1986. Namun, mantan pemain Udinese ini tak bisa mempersembahkan gelar untuk negaranya.
Upacara Pemakaman Umum Pele Digelar di Kandang Santos
Penghormatan Kylian Mbappe dan Erling Haaland untuk Pele
2 dari 5 halaman
4. Romario
Romario dikenal sebagai salah satu striker terbaik di Timnas Brasil. Dia tercatat berhasil mengemas 55 gol dari 71 penampilan.
Romario menjadi aktor penting kesuksesan Brasil menjuarai Piala Dunia 1994. Mantan pemain Barcelona sukses mencetak lima gol di turnamen tersebut.
Piala Dunia bukan satu-satunya trofi internasional yang pernah dimenangkan Romario. Dia juga menjadi bagian skuad Brasil yang mengangkat Copa America (1989, 1997) dan Piala Konfederasi (1997).
Pele Punya Tiga Hati: Untuk Sepak Bola, Keluarganya, dan Semua Orang
Termasuk Pele, Deretan Legenda Sepak Bola yang Tak Pernah Berkarier di Eropa
3 dari 5 halaman
3. Ronaldo
Striker Brasil Ronaldo mencetak gol ke gawang Jerman di Piala Dunia 2002. (c) AP Photo
Ronaldo juga merupakan mesin gol Timnas Brasil. Mantan pemain Real Madrid tersebut membela negaranya sejak 24 Maret 1994 hingga 2006. Ronaldo tercatat mengoleksi 62 gol dari total 99 caps bersama Tim Brasil. Itu termasuk saat dia menjadi top skor Piala Dunia 2002 dengan delapan gol. (AFP/Antonio Scorza)