Bola.com, Prancis PSG harus menelan kekalahan di lanjutan Ligue 1 pekan ke-17. Absennya Lionel Messi dan Neymar, mereka tumbang di markas Lens, Senin (2/12/2022).
Lionel Messi masih belum bergabung dengan timnya tersebut usai mengantarkan Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Sementara Neymar Jr mendapat skorsing akumuluasi kartu merah yang didapat pada pertandingan sebelumnya.
Advertisement
Lens berhasil mencetak gol cepat di awal pertandingan. Baru berjalan lima menit, tuan rumah membuka keunggulan melalui Przemysław Frankowski.
Namun, PSG dengan cepat mengimbangi kedudukan. Baru berselang tiga menit, PSG membalas kedudukan menjadi 1-1 lewat gol dari Hugi Ekitike.
Sayangnya hasil imbang ini juga kembali berbalas gol. Menit ke-28, RC Lens kembali memetik keunggulan melalui gol penyerang Openda memanfaatkan assist Seko Fofana. Skor 2-1 menutup babak pertama.
Memasuki babak kedua, Lens kembali mencetak gol lewat Alexis Claude Maurice. Ia berhasil mencetak gol ketig apada menit ke-47.
Tertinggal tiga angka membuat PSG bermain lebih agresif. Sayang hingga babak kedua berakhir tidak ada tambahan skor yang tercipta.
Absennya Lionel Messi dan Neymar ini membuat PSG turun keperingkat kedua klasemen sementara Ligue 1. Mereka mengoleksi 44 poin dari 17 laga sebelumnya.