Bola.com, Jakarta - Fiorentina dan AS Roma berhasil menyusul Inter Milan dan Torino ke perempat final Coppa Italia 2022/2023. Kedua tim meraih kemenangan identik 1-0 dalam laga 16 besar Coppa Italia yang dimainkan pada Jumat (13/1/2023) dini hari WIB.
Menjamu Sampdoria di Artemio Franchi, Fiorentina berhasil mengamankan tiket ke perempat final Coppa Italia lewat kemenangan tipis 1-0. Gol kemenangan Il Viola dicetak oleh Antonin Barak pada menit ke-25 setelah menerima umpan dari Luca Ranieri.
Baca Juga
Advertisement
Sementara itu, dari ibu kota Italia, AS Roma berhasil membungkam Genoa di Stadion Olimpico dengan gol tunggal yang dicetak oleh Paulo Dybala pada menit ke-64.
Kemenangan tipis itu sudah cukup bagi kedua tim untuk menyegel tiket perempat final Coppa Italia 2022/2023, di mana Fiorentina dipastikan akan menghadapi Torino yang lolos setelah menang 1-0 atas AC Milan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Masih Ada 4 Slot Diperebutkan
Setelah Inter Milan, Torino, Fiorentina, dan AS Roma memastikan tiket perempat final Coppa Italia, masih ada empat slot lagi yang tengah diperebutkan oleh delapan tim.
Napoli dan Cremonese akan memperebutkan tiket perempat final yang akan digelar pada Rabu (18/1/2023) dini hari WIB. Pemenang dalam laga ini sudah ditunggu oleh AS Roma di perempat final.
Selain itu juga ada Atalanta kontra Spezia yang digelar pada Kamis (19/1/2023) malam WIB. Pemenang dari laga ini sudah ditunggu oleh Inter Milan di perempat final.
Sementara itu, dua tiket lagi diperebutkan oleh Lazio kontra bologna dan Juventus kontra Monza pada Jumat (20/1/2023) dini hari WIB. Pemenang dari kedua laga itu akan saling berhadapan di perempat final Coppa Italia.
Advertisement
Hasil Coppa Italia, Kamis 13 Januari 2023 Dini Hari WIB
Fiorentina 1-0 Sampdoria
- (Antonin Barak 25')
AS Roma 1-0 Genoa
- (Paulo Dybala 64')