Sukses


Liga Italia: Permalukan Inter Milan di Giuseppe Meazza Jadi Kemenangan Bersejarah untuk Empoli

Bola.com, Milan - Empoli berhasil membungkam Inter Milan pada laga pekan ke-19 Serie A di Giuseppe Meazza, Selasa (24/1/2023) dini hari WIB. Kemenangan itu disambut bahagia Presiden Empoli, Fabrizio Corsi.

Bermain di kandang lawan, Gli Azzurri mampu memberikan perlawanan sengit. Empoli mencatatkan 51 persen penguasaan bola, berbanding 49 persen milik Inter Milan yang bermain dengan 10 orang setelah Milan Skriniar diganjar kartu merah pada menit ke-40.

Tim asuhan Paolo Zanetti tersebut juga memperoleh delapan peluang bagus dari 13 kesempatan. Di sisi lain, Inter melepaskan 16 tembakan tetapi hanya satu yang mengarah ke gawang.

Empoli akhirnya berhasil merengkuh kemenangan dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Gli Azzurri atas I Nerazzurri dicetak Tommaso Baldanzi pada menit ke-66.

Hasil tersebut membuat Empoli terdongkrak tiga tingkat ke peringkat sembilan klasemen sementara Serie A dengan nilai 25. Di sisi lain, Inter Milan masih menempati posisi ketiga dengan nilai 37.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kemenangan Bersejarah

Bagi Empoli, hasil positif di kandang Inter Milan terasa spesial. Selain bernilai tiga poin, itu juga menjadi kemenangan bersejarah karena untuk pertama kalinya Empoli membungkam Inter dalam 17 tahun terakhir.

Gli Azzurri terakhir kali mengalahkan Inter Milan adalah pada 30 April 2006. Ketika itu, Empoli menumbangkan Inter berkat gol bunuh diri Marco Materazzi pada menit ke-90.

Setelah itu, Empoli tak pernah lagi memetik kemenangan kontra Inter Milan dalam 18 laga di seluruh ajang, dengan perincian 16 kekalahan dan dua hasil imbang.

 

3 dari 5 halaman

Komentar Fabrizio Corsi

"Merupakan sebuah kehormatan dan kesempatan besar bagi kami untuk berada di San Siro. Kami adalah klub kecil dengan 50.000 penduduk yang semuanya muat di dalam stadion ini!" kata Corsi.

"Saya ingin memberikan semua penghargaan kepada para pemain fantastis ini, pelatih dan staf. Kami telah menang lima atau enam kali di San Siro dalam beberapa dekade terakhir dan saya selalu berada di sofa," lanjutnya.

"Kali ini seluruh keluarga saya ada di sini. Saya berharap hasil imbang di sini, tetapi kami justru mendapatkan kemenangan bersejarah," kata Fabrizio Corsi.

 

4 dari 5 halaman

Hasil pertandingan:

Sabtu, 21 Januari 2023:

  • Verona 2 - 0 Lecce

Minggu, 22 Januari 2023:

  • Salernitana 0 - 2 Napoli
  • Fiorentina 0 - 1 Torino
  • Sampdoria 0 - 1 Udinese
  • Monza 1 - 1 Sassuolo

Senin, 23 Januari 2023:

  • Spezia 0 - 2 AS Roma
  • Juventus 3 - 3 Atalanta

Selasa, 24 Januari 2023:

  • Bologna 1 - 1 Cremonese
  • Inter Milan 0 - 1 Empoli

Sumber: Football Italia

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Inter Milan dan Empoli di Bawah Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer