Sukses


Liga Italia: Kocak! Gara-gara Kim Kardashian Gunakan Kostum AS Roma, Tim Asuhan Jose Mourinho Kena Bully Rival Sekota Lazio

Bola.com, Jakarta - Rivalitas dua tim asal ibukota Italia: AS Roma dan Lazio ternyata mengular sampai media sosial. Menariknya kali ini pemicunya gara-gara Kim Kardashian.

Singkat cerita, bintang realita televisi ini tertangkap kamera menggunakan kostum AS Roma musim 1997/1998.

Sosial media Twitter AS Roma pun memberikan apresiasi kepada Kim Kardashian: "Mamma mia, Kim!."

Namun siapa sangka, unggahan Twitter AS Roma memantik perhatian kubu Lazio. Mereka membalas dengan nada bully-an.

Yuk scroll ke bawah untuk melihat seperti apa bully-an Twitter Lazio untuk AS Roma.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Unggahan Tim AS Roma

3 dari 6 halaman

Sindiran Lazio

Kubu Lazio pun memberikan sindiran bahwa kostum AS Roma musim 1997/1998 yang digunakan Kim Kardashian mengingatkan mereka kepada hal istimewa. 

Adalah fakta pada musim tersebut, Lazio selalu mengalahkan AS Roma pada empat pertemuan dengan rincian masing-masing dua laga di Serie A dan Coppa Italia. 

Saat itu, Lazio yang diperkuat Roberto Mancini sukses membuat Francesco Totti tidak berkutik. Di salah satu tribune Olimpico, fans I Biancocelesti pun membentangkan spanduk: "Lelucun itu terus berlanjut." 

 

 

 

4 dari 6 halaman

Unggahan Twitter Lazio

5 dari 6 halaman

Derby della Capitale

Derby della Capitale musim ini baru berlangsung sekali. Tepatnya pada giornata ke-13 Liga Italia musim ini. 

Berlangsung pada 6 November 2023, Lazio sukses mengalahkan AS Roma dengan skor 1-0. 

Gol semata wayang di pertandingan ini diciptakan oleh Felipe Anderson. Eks pemain West Ham itu mencetak gol di menit ke-29.

6 dari 6 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer