Sukses


Jersey Ronaldo Sewaktu di Juventus Dilelang, Uangnya untuk Bantu Korban Gempa Turki dan Suriah

Bola.com, Jakarta - Merih Demiral melelang jersey Juventus dengan nama dan tanda tangan Cristiano Ronaldo yang hasilnya akan disalurkan untuk pemulihan Turki dari bencana gempa bumi.

Pesepak bola Turki itu pernah menjadi bagian dari Juventus dan bermain satu tim dengan Cristiano Ronaldo untuk periode musim 2019 hingga 2021.

"Saya baru saja berbicara dengan Cristiano Ronaldo. Dia sangat sedih dengan apa yang terjadi di Turki," tulis Demiral di akun resmi Twitter-nya pada Rabu (8/2/2023).

"Kami melelang jersey bertanda tangan Ronaldo yang ada dalam koleksi saya. Semua hasil lelang akan digunakan di zona gempa dan disumbangkan ke yayasan amal @ahbap."

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Korban Jiwa Berjatuhan

Korban tewas akibat gempa ini telah mencapai 8.754 di Turki sesuai data hingga hari ini, Kamis (9/2/2023).

Sementara 2.470 korban di negara Suriah, menjadikan total korban tewas resmi menjadi 11.224.

Gempa berkekuatan 7,8 SR berada di 23 kilometer timur Nurdagi, provinsi Gaziantep, pada kedalaman 24,1 kilometer.

3 dari 3 halaman

Kiprah Merih Demiral

Demiral kini bermain untuk Atalanta sejak musim lalu. Ia menjadi pemain andalan di skuad besutan Gian Piero Gasperini.

Demiral sulit tergantikan di jantung pertahanan dengan koleksi 17 caps di Serie A dan satu gol untuk musim ini. Tim berjulukan La Dea dibawanya berada di posisi kelima klasemen sementara dengan nilai 38.

 

Sumber: The Sun

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer