Bola.com, Torino - Bomber Napoli, Victor Osimhen menggila! Pemain asal Nigeria itu mencetak brace dalam kemenangan Napoli atas Torino 4-0 pada pekan ke-27 Liga Italia 2022/2023 di Olimpico di Torino, Minggu (19/3/2023).
Osimhen membuka kemenangan Napoli pada menit ke-9. Gol keduanya tercipta pada babak kedua, menit ke-51.
Baca Juga
Jelang Debut Hadapi Napoli, Claudio Ranieri Bicarakan Alasan Keterpurukan AS Roma: Skuad Bagus Kok, Masalah Mentalitas?
Joshua Zirkzee Dikabarkan Siap Tinggalkan Manchester United, Napoli dan Juventus Jadi Tujuan Potensial
Jurnalis Italia Mengklaim MU Bakal Tumbalkan Joshua Zirkzee demi Victor Osimhen
Advertisement
Sementara, dua gol lain diciptkan oleh Khvicha Kvaratskhelia lewat titik penalti menit 35 dan Tangyu Ndombele menit ke-68.
Kemenangan ini membuat Napoli semakin top di puncak klasemen Serie A dengan 70 poin, selisih 20 angka dari Inter di posisi kedua.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Cetak Sejarah
Tambahan dua gol ini membuat Victor Osimhen mencetak sejarah. Ia menjadi pemain Afrika yang mencetak gol terbanyak Serie A dalam satu musim. Dengan 21 gol, ia menyamai pencapaian Samuel Eto'o di Inter Milan.
Victor Osimhen juga menjadi pemain pertama yang mencetak 20+ gol di Serie A musim 2022/23.
Advertisement
Rekor Lain
Victor Osimhen menjadi pemain pertama yang mencetak dua gol sundulan dalam satu musim Serie A sejak Alberto Gilardino pada musim 2009/10.
Victor Osimhen kini telah mencetak 20 gol liga musim ini, menjadi pemain Napoli keempat di era De Laurentiis yang mencetak 20+ gol dalam satu musim Serie A, setelah Edinson Cavani, Gonzalo Higuain dan Dries Mertens.
Sumber: Opta, Squawka, William Hill