Bola.com, Jakarta - Lionel Messi dikabarkan segera berpisah dengan PSG. Pemain berjuluk La Pulga tersebut kabarnya akan meninggalkan klub Prancis tersebut ketika kontraknya habis. Salah satu klub yang berpeluang mendapatkan Lionel Messi ialah Al Hilal.
Cristiano Ronaldo meninggalkan Eropa dan saat ini bermain di Al Nassr. Lionel Messi mungkin bisa mengikuti jejak bintang Portugal tersebut untuk berkarier di Arab Saudi.
Baca Juga
Advertisement
Menurut laporan terbaru, Al Hilal sangat tertarik mendatangkan Messi. Al Hilal bahkan sudah bergerak cepat dengan melayangkan tawaran resmi ke Messi.
Al Hilal menggoda La Pulga dengan iming-iming gaji mencapai 400 juta euro per tahun. Nilai tersebut berarti dua kali lipat dari gaji yang saat ini didapat Ronaldo di Al Nassr.
Namun, selain Al Hilal masih ada beberapa klub lainnya yang dikabarkan berminat untuk mendatangkan La Pulga. Berikut empat klub yang bisa menjadi pelabuhan Lionel Messi selanjutnya.