Bola.com, Jakarta Manajer Chelsea, Frank Lampard buka suara setelah timnya gagal melaju jauh di Liga Champions 2022/2023. Perjalanan The Blues harus berakhir di babak perempat final setelah disingkirkan Real Madrid.
Ia mengatakan jika Chelsea perlu waktu untuk transisi menjadi skuad yang lebih baik lagi. Saat ini, Frank Lampard juga mengungkapkan jika Chelsea bermain baik di laga ini.
Baca Juga
Advertisement
"Saya pikir kenyataannya adalah pada level ini kami cukup beruntung di Chelsea untuk meraih kesuksesan besar selama 20 tahun. Banyak, banyak klub di Premier League yang memimpikan kesuksesan kami di Liga Champions, tahun demi tahun. Pemenang Premier League. Jadi, jika ini adalah tahun di mana kami tidak berada di tempat yang kami inginkan dan saya pikir mungkin ada alasan untuk transisi ini.” Ujar Frank Lampard usai pertandingan.
Ia juga mengatakan jika setelah telan kekalahan dari Real Madrid, Chelsea akan lebih fokus menghabiskan pertandingan di Liga Inggris.
“Saya rasa ini bukan saatnya untuk melompat terlalu jauh ke depan daripada langkah yang ada di depan Anda. Langkah yang ada di depan kami adalah tujuh pertandingan di Premier League untuk menunjukkan performa tersebut karena itulah standarnya. Dan tentu saja, bagian akhir dari penampilan apik dan mencetak gol adalah hal yang krusial, dan itu adalah sesuatu yang harus kami benahi." Tutup Frank Lampard.
Gugurnya Chelsea di Liga Champions menjadi kekalahan yang kesekian kalinya untuk Frank Lampard baik di Liga Inggris maupun di Liga Champions.