Bola.com, Jakarta - Juventus akan menjamu Lecce pada lanjutan pekan ke-34 Serie A 2022/2023 di Stadion Allianz, Rabu (3/5/2023) dini hari WIB. Bianconeri memburu kemenangan guna mengamankan posisi di empat besar teratas klasemen.
Juventus untuk sementara berada di posisi ketiga klasemen dengan nilai 60. Si Nyonya Tua bertekad mengakhiri rentetan lima pertandingan tanpa kemenangan di Serie A. empat kekalahan dan sekali imbang menghiasi performa pasukan Massimiliano Allegri.
Baca Juga
Advertisement
Pada pertandingan sebelumnya, Juventus hanya mampu bermain draw 1-1 di markas Bologna. Sementara Lecce punya modal apik dengan mengalahkan Udinese 1-0 di kandang sendiri.
Lecce masih ingin melepaskan diri dari ancaman jeratan zona degradasi. Tim promosi tersebut masih di posisi lumayan bagus, dengan berada di urutan ke-16 dengan nilai 31.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ancaman Tim Tamu
Juventus di bawah besutan Max Allegri masih mencari performa terbaiknya. Penampilan belum memuaskan menghiasi Bianconeri, dan terancam terlempar dari zona Liga Champions jika tak kunjung mendapat hasil positif.
Juventus masih sering membuang kesempatan dalam mencetak gol. Seperti yang terjadi di markas Bologna, mereka bisa saja menang jika eksekusi penalti Arkadiusz Milik berbuah gol.
Di kubu Lecce, kemenangan tipis atas Udinese sedikit membuat mereka bernapas panjang untuk tetap bertahan di Serie A. Kemenangan kandang pertama Lecce sejak Januari 2023 membuat mereka semakin menjauhi lubang degradasi.
Advertisement
Komposisi Tim
Juventus sepertinya masih akan menurunkan komposisi tim yang sama kala bermain di markas Bologna. Duet Gleison Bremer dan Leonardo Bonucci akan mengawal jantung pertahanan.
Samuel Iling tampil mengesankan dan kembali beroperasi di sektor bek kiri. Dusan Vlahovic sepertinya akan kembali tampil dari bangku cadangan. Sementara Angel Di Maria masih absen.
Lecce tidak akan memainkan Marin Pongracic dan Giuseppe Pezzella karena cedera. Mereka juga tidak akan diperkuat pencetak gol terbanyak Gabriel Strefezza yang harus menjalani skorsing.
Prakiraan Susunan Pemain
- Juventus (3-5-2): Szczesny; Gatti, Bremer, Danilo; Iling, Fagioli, Locatelli, Rabiot, Kostic; Soule; Milik
- Pelatih: Massimiliano Allegri
- Lecce (4-3-3):Â Falcone; Gendrey, Baschirotto, Umtiti, Gallo; Blin, Hjulmand, Oudin; Banda, Ceesay, Di Francesco
- Pelatih: Marco Baroni
Â
Sumber: Sportsmole
Advertisement