Bola.com, Jakarta Sevilla kembali menjadi raja di Liga Europa setelah dini hari tadi berhasil mengalahkan AS Roma lewat adu penalti di laga final. Gelar Liga Europa 2022/2023 menjadi gelar ketujuh tim Spanyol ini di kompetisi kasta kedua antar klub di Eropa.
Sevilla pertama kali meraih gelar Liga Europa pada musim 2005/2006 kala kompetisi masih bernama Piala Eropa. Saat kompetisi berganti menjadi Liga Europa, Sevilla bahkan pernah mencatatkan hattrick pada musim 2013/2014, 2014/2015 dan 2015/2016.
Baca Juga
Advertisement
Kini Sevilla kembali menjadi juara dan menambah koleksi gelar mereka menjadi 7 gelar. Ini merupakan capaian tersendiri bagi Sevilla dan akan sangat sulit dikejar oleh tim manapun.
Pada momen selebrasi juara Sevilla musim ini, kapten Jesus Navas bertindak sebagai pengangkat trofi juara.