Sukses


Incar Pemain dengan Cara Aneh : Bangun Ruangan Mewah di London, Dapatnya Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema

Bola.com, Jakarta - Banyak jalan untuk mendapatkan pemain. Satu di antaranya mendekatkan diri dengan lokasi nama yang berada dalam saku. Demi yang satu ini, para sultan pemilik klub membeli banyak ruang.

Klub-klub sepak bola Arab Saudi bakal kebanjiran pemain-pemain top dunia. Setelah Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, Liga Arab Saudi akan kembali kedatangan wajah-wajah beken di pentas balbalan.

Agar memenuhi ambisi tersebut, para petinggi klub sampai turun langsung ke lapangan untuk melancarkan aksi. The Sun melaporkan, baru-baru ini, para petinggi klub rela menggelontorkan dana besar demi "menyulap" beberapa ruangan mewah yang terdapat di London, Inggris, sebagai kantor atawa markas sementara.

Satu di antara yang menuai atensi adalah perubahan di The Churchill. Venue ini merupakan sebuah hotel papan atas di Negara Raja Charles III. Jaraknya hanya selemparan batu dari Istana Buckingham yang melegenda itu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Aura Bos Besar

Mantan Presiden AS Barack Obama, pernah menginap di sini ketika melakukan kunjungan kenegaraan di Inggris. Harga kamar per malam ada di titik 770 pounds. Di sinilah pemain-pemain klub papan atas Premier League dipanggil, dibujuk, lalu diiming-imingi gaji selangit serta bonus dan fasilitas memanjakan jika bersedia bergabung dengan mereka.

Satu di antara yang gencar melakukan perburuan adalah bos besar anyar Newcastle United. Sang owner yang juga pengendali Public Investment Fund/PIF, Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman, memiliki cara istimewa ini untuk negosiasi.

Seperti diketahui, Mohammed bin Salman ini mengambil alih Al-Ahli, Al-Nassr, Al-Ittihad, dan Al-Hilal. Nah, misi pun segera dilancarkan. PIF saat ini bertekad menculik sejumlah pilar top yang namanya tak asing lagi di kasta tertinggi Inggris.

 

3 dari 3 halaman

Rayuan Maut

N'Golo Kante, bintang Chelsea, dikabarkan sudah bergabung dengan Al-Ittihad. Kolega Kante di Si Biru asal London, Hakim Ziyech, telah dikaitkan dengan kepindahan ke Al-Nassr.

Amunisi Chelsea lainnya, Eduardo Mendy, juga dikaitkan dengan kepindahan ke Al-Ahli. Kiper berusia 31 tahun itu pastinya bakal mendapat tampolan cuan menggiurkan.

Tak hanya Kante, Ziyech, dan Mendy, PIF juga melakukan pendekatan gencar terhadap Kalidou Koulibaly. Bek berusia 32 tahun ini mendapat rayuan dari Al-Hilal. Playmaker Manchester City, Bernardo Silva, tak luput pula dari target penting penculikan.

Bisa dibayangkan kalau pemain-pemain tadi eksodus ke Arab Saudi. Bisa dipastikan Liga Arab Saudi bakal lebih menyedot pecinta sepak bola dari seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Sumber : Sportskeeda

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer