Sukses


Hasil FIFA Matchday: Brasil Dipermalukan Senegal, Jerman Juga Disikat Kolombia

Bola.com, Jakarta Hasil FIFA Matchday periode Juni 2023. Senegal dan Kolombia berhasil mengejutkan.

Senegal secara mengejutkan berhasil mengalahkan Brasil dengan skor telak 4-2 di Estadio Jose Alvalade, Rabu (21/6/2023).

Brasil dan Senegal sama-sama serius menghadapi pertandingan ini. Terlihat keduanya coba memberikan performa terbaik di lapangan.

Kali ini tiga gol Senegal datang dari aksi Habib Diallo (22'), Sadio Mane (55', 90+7'), dan gol bunuh diri Marquinhos (52'). Brasil hanya bisa mencetak dua gol lewat Lucas Paqueta (11') dan Marquinhos (58').

Kemenangan ini tentu jadi torehan manis bagi Senegal di panggung internasional. Bagi Brasil, hasil ini jadi indikasi perlunya berbenah.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Jerman Disikat Kolombia

Pada laga lain, Jerman dipaksa menyerah 0-2 dari Kolombia di Veltins-Arena, Gelsenkirchen.

Dua gol kemenangan Kolombia di tanah Jerman seluruhnya tercipta di babak kedua, masing-masing lewat aksi Luis Diaz dan eksekusi penalti Juan Cuadrado.

Jerman yang akan bertindak sebagai tuan rumah Euro 2024 pun kembali gagal meraih kemenangan pada FIFA Matchday 2023 ini setelah sebelumnya bermain imbang 3-3 melawan Ukraina.

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga)

3 dari 4 halaman

Aksi Brasil Vs Senegal

4 dari 4 halaman

Aksi Jerman Vs Kolombia

Video Populer

Foto Populer