Sukses


Liga Italia: Inter Milan Menolak Menyerah Kejar Romelu Lukaku, Proposal Kedua Meluncur!

Bola.com, Jakarta - Inter Milan masih belum menyerah untuk bisa memiliki Romelu Lukaku. Klub Italia itu dikabarkan kembali mengajukan tawaran kedua untuk striker milik Chelsea itu.

Romelu Lukaku membela Inter Milan pada musim lalu dengan status pinjaman pada musim 2022/2023. Namun, masa peminjaman itu berakhir pada musim panas 2023 ini.

Inter Milan masih ingin menggunakan jasa bombe asal Belgia itu. Nerazzurri pun tengah bernegosiasi dengan Chelsea untuk bisa mendapatkannya lagi.

Namun, Chelsea enggan melepas Romelu Lukaku dengan status pemain pinjaman lagi. Klub yang bermarkas di Stamford Bridge hanya ingin melepas pemain asal Belgia itu secara permanen.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Mengajukan Tawaran Kedua

Inter Milan sudah mengajukan tawaran perdana kepada Chelsea untuk merekrut Romelu Lukaku. Namun, tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh The Blues.

Pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano, mengabarkan Inter Milan tidak menyerah begitu saja. Nerazzurri dikabarkan sudah mengajukan tawaran kedua untuk merekrut sang striker.

Inter Milan menaikkan tawaran mereka yang awalnya 27 juta euro. Kini tawaran La Beneamata bernilai total 30 juta euro.

Inter Milan sekarang akan mengadakan diskusi dengan Chelsea untuk membuat keputusan akhir tentang masa depan Lukaku.

 

 

3 dari 4 halaman

Masih Ingin Bermain di Eropa

Kabarnya Romelu Lukaku juga mendapatkan tawaran dari satu klub Arab Saudi. Mereka pun siap membayar mahal demi mendaratkan penyerang asal Belgia itu.

Namun, Romelu Lukaku sama sekali tidak tertarik berkarier di Arab Saudi. Pemain yang pernah membela Everton dan Manchester United dikabarkan masih ingin berkarier di Eropa.

Sumber: Fabrizio Romano

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 13/7/2023)

 

4 dari 4 halaman

Persaingan di Serie A Liga Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer