Bola.com, Milan - Inter Milan sudah memutuskan melupakan rencana merekrut Romelu Lukaku. Kini, Nerazzurri dikabarkan sudah mendapatkan bidikan baru.
Finalis Liga Champions 2022/2023 itu terus memantau beberapa calon pemain baru setelah memutuskan mengakhiri negosiasi dengan Chelsea untuk Lukaku.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, dan para direktur klub akan menggelar pertemuan pada Senin (17/7/2023) waktu setempat.
Meski pertemuan belum digelar, Inter dikabarkan sudah memegang beberapa nama kandidat pemain. Nama yang berada di urutan teratas daftar incaran Inter Milan adalah pemain Arsenal, Folarin Balogun.
Sky Sport Italia dan La Gazzetta dello Sport mengklaim Balogun kini menjadi target utama Inter Milan untuk memperkuat lini serang pada musim 2023/2024.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Banderol Folarin Balogun
Balogun dikabarkan dibanderol Arsenal dengan harga 40 juta euro atau setara Rp785,1 miliar. Inter bahkan disebut-sebut sudah memonitor pemain berkebangsaan Amerika Serikat itu sejak lama, jauh sebelum memutuskan menghentikan perburuan Lukaku.
Namun, Balogun bukan satu-satunya opsi yang masuk daftar Inter Milan. Klub raksasa Liga Italia itu juga melirik beberapa pemain lain.
Sebut saja pemain Spezia, M’Bala Nzola dan striker Atletico Madrid, Alvaro Morata. Nama lain yang juga dipertimbangkan Inter adalah Mehdi Taremi (Porto) dan Youssef En-Nesyri (Sevilla).
Advertisement
Alasan Inter Milan Berhenti Kejar Lukaku
Sementara itu, kabar mengejutkan datang dari saga transfer pemain Chelsea, Romelu Lukaku. Pada Sabtu (15/07/2023), diinformasikan bahwa Inter Milan pilih berhenti mengejar striker Timnas Belgia itu.
Situasnya, Inter Milan memang ingin mempermanenkan Romelu Lukaku setelah mentas di tim dengan status pinjaman musim lalu.
Namun menurut jurnalis pakar transfer, Fabrizio Romano, Inter Milan pilih mundur mengejar Lukaku lantaran sang pemain diam-diam turut negosiasi dengan Juventus.
"Inter marah setelah mendapat informasi ada pembicaraan antara Lukaku dan Juventus," tulis Romano.
Chelsea Tetap Ingin Jual Lukaku
Masih menurut Fabrizio Romano, karena gagal mencapai kata sepakat dengan Inter Milan, bukan berarti Chelsea mengubah rencana menjual Romelu Lukaku.
Lukaku akan kembali ke markas latihan Chelsea pada hari Senin (17/7/2023), namun tidak akan ikut dalam perjalanan ke Amerika Serikat bersama skuad untuk pemusatan latihan.
Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino, dikabarkan tidak pernah berbicara dengan Lukaku. Artinya Chelsea ingin sang striker cabut.
Sumber: Football Italia
Advertisement