Bola.com, Jakarta - Bintang Inter Miami dan Argentina, Lionel Messi, termasuk salah satu pesepak bola terkaya di dunia. Pundi-pundi uangnya mungkin membuat banyak orang mungkin iri.
Lionel Messi punya koleksi mobil mewah yang menakjubkan. Pesepak bola yang mengantarkan Argentina juara Piala Dunia 2022 itu diyakini memiliki koleksi mobil mewah bernilai total 480 juta pounds atau sekitar Rp8,8 triliun.
Baca Juga
Advertisement
Koleksi mobil mewah di garasi Lionel Messi bisa membuat iri. Beberapa mobil Messi tidak hanya mewah, tetapi juga termasuk langka yang membuat harganya semakin mahal.
Dengan pundi-pundi uangnya dari sebagai pesepak bola ditambah pendapatan dari iklan hingga media sosial, pemain berjulukan La Pulga itu sanggup membeli mobil mewah dan langka tersebut. Selain mobil mewah, Messi juga dikabarkan memiliki kapal pesiar.
Untuk mobil mewah, jika ditotal, Messi memiliki 10 mobil luar biasa dalam garasinya. Penasaran mobil apa sajakah itu?
Berikut 10 mobil mewah koleksi Lionel Messi berdasarkan data The Sun. Langsung saja simak satu persatu merek-merek serta harganya.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Pagani Zonda Roadster (Rp73,5 Miliar)
Pagani Zonda Roadster dikabarkan sebagai salah satu mobil termahal dan tercepat di dunia. Namun, Messi tidak boleh mengendarai mobilnya itu di jalan raya.
Ia hanya bisa memakainya di lintasan balap.
Sejak 1999, Pagani telah membuat mobil yang jumlahnya hanya ada 40 di dunia yang menyebabkan harganya sangat mahal. Kebetulan, saingan hebat Messi, Ronaldo, pernah mengendarai Pagani Huayra dalam sebuah iklan Nike dengan bercanda lalu menabrakannya.
Advertisement
2. Ferrari 335 S Spider Scaglietti (Rp540 Miliar)
Mobil ini disebut yang paling mahal dalam di antara koleksi Messi. Ia membeli Ferrari antik ini di sebuah acara lelang dengan harga 28 juta pounds (sekitar Rp540 miliar).
Bahkan dalam acara lelang itu, dikabarkan Messi berhasil mengalahkan Cristiano Ronaldo untuk membelinya. Ronaldo juga merupakan kolektor mobil mewah yang langka.
3. Cadillac Escalade (Rp1,38 Miliar)
Cadillac Escalade adalah SUV yang lebih pas untuk seorang pria bersama keluarganya seperti Lionel Messi akhir-akhir ini. Escalade adalah kendaraan mewah terbaik di Amerika Serikat.
Selama bertahun-tahun, semua orang di negeri Paman Sam, mulai dari bintang Hollywood hingga Presiden terlihat menaiki kendaraan merek Eskalade. Ruangannya yang lega, Messi bisa memasukkan seluruh keluarganya ke dalam mobil ini.
Advertisement
4. Mercedes-AMG GLE 63 S Coupe (Rp2,07 Miliar)
Mercedes-AMG GLE 63 S Coupe adalah SUV berperforma tinggi. Mercy ini ditenagai oleh mesin mesin V8 4.000 cc twin-turbo. Dengan mesin monster itu, mobil ini sangat kencang saat dibawa untuk mengebut.
Mobil tersebut mampu mencapai kecepatan tertinggi 280 kilometer perjam dan dapat mencapai kecepatan 0-100 kilometer per jam hanya dalam waktu 3,8 detik. Messi tentunya tidak punya alasan untuk datang terlambat saat sesi latihan bersama tim.
5. Audi R8 Spyder (Rp2,16 Miliar)
Dengan tenaga kuda 397 hingga 449 kW, kemampuan untuk mencapai 0-100 kilometer perjam dapat dilakukan dalam 3,3 detik oleh mobil ini. R8 adalah sebuah karya seni.
Faktanya, para pengulas mobil secara teratur menilai Audi ini sebagai lima mobil terbaik untuk perjalanan. Berjalan-jalan diParis dengan mengendarai mobil ini tentunya terlihat lebih elegan.
Advertisement
6. Range Rover Vogue (Rp1,44 Miliar)
Selama masih berseragam Barcelona, Lionel Messi terlihat sering mengendari Range Rover Vogue. Messi menaiki mobil ini saat berlatih atau meninggalkan Nou Camp.
Range Rover secara resmi merupakan SUV paling populer di kalangan elite sepak bola, sekaligus menjadi puncak kemewahan. Model Vogue mereka sangat memukau karena menawarkan sejumlah fitur mewah termasuk sistem suara yang enak dan alat bantu parkir 360 derajat.
7. Audi Q7 (Rp1,13 Miliar)
Satu lagi mobil yang akan sangat disukai Lionel Messi maupun keluarganya, yaitu Audi Q7. Dengan menggunakan mobil ini, ia sudah bisa mengangkut semua keluarganya.
Messi jelas menganggap hidupnya sebagai ayah yang baik dengan memiliki Q7 yang andal, luas, dan mewah. Menariknya, Audi baru mulai membuat SUV mulai 2008.
Advertisement
8. Mercedes SLS (Rp3,67 Miliar)
Mobil ini tentu tidak cocok untuk dikendarai di jalanan yang padat bahkan macet. Tetapi, Mercedes SLS lebih layak untuk menjadi koleksi dan hanya digunakan saat momen tertentu.
Mercedes mengembangkan jenis ini dengan memiliki sayap belakang yang dapat ditarik yang memanjang dan kecepatan mobilnya 112 kilometer perjam. SLS adalah singkatan dari Super Leicht Sport yang diterjemahkan menjadi Olahraga Super Ringan.
9. Mini Copper Electric (Rp579 Juta)
Saat ini semua orang mulai beralih menggunakan mobil listrik, termasuk dengan Messi. La Pulga juga menambahkan Mini Cooper Electric sebagai mobil listrik ke dalam garasinya.
Ini adalah mobil termurah dalam koleksinya tetapi istri Lionel Messi, Antonella Roccuzzo, terlihat kerap berkeliling Paris menggunakan mobil ini. Mobil ini terlihat ekonomis, kecil, namun juga tangguh jika diajak berlari.
Advertisement
10. Maserati GranTurismo MC Stradale (Rp2,02 Miliar)
Mobil Italia ini memiliki kecepatan yang membuat penumpangnya harus peganggan dengan erat. Maserati GranTurismo adalah mobil pertama yang mampu menembus kecepatan tertinggi sekitar 300 kilometer per jam.
Mobil ini adalah mahakarya Italia dengan dua tempat duduk, dan bertenaga mesin Petrol 4691 cc dengan konfigurasi 8 silinder segaris, 4 valve, DOHC. Mobil ini sangat cocok menggambarkan seorang Lionel Messi yang kecil tetapi gesit.
Sumber: The Sun