Sukses


Liga Italia: Victor Osimhen Siap Teken Kontrak Panjang di Napoli, Ada Klausul Khusus?

Bola.com, Jakarta - Striker Napoli, Victor Osimhen, segera meneken kontrak baru bersama klub Serie A Liga Italia itu. Setelah sepakat dengan Presiden klub, Aurelio De Laurentiis, Osimhen akan segera mendapatkan kontrak baru dengan durasi yang cukup panjang.

Masa depan Victor Osimhen memang menjadi salah satu yang menarik pada bursa transfer musim panas 2023.

Pemain asal Nigeria berusia 24 tahun itu menjadi incaran sejumlah klub top Eropa setelah keberhasilan sang striker membawa Napoli meraih Scudetto pada musim lalu.

Victor Osimhen menjadi bintang Napoli pada musim juara itu. Ia mencetak 26 gol dalam 32 pertandingan Liga Italia untuk membantu Napoli mengakhiri penantian selama 33 tahun untuk kembali merebut Scudetto.

Seperti dilaporkan oleh Il Mattino, seperti dilansir oleh Football Italia, setelah negosiasi yang panjang di antara kedua belah pihak, Osimhen sepakat untuk meneken kontrak jangka panjang bersama Napoli.

Nilai kontrak tersebut dikabarkan 12 juta euro per musim, termasuk add-on dan variabel lain.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Klausul dalam Kontrak

 

Mengingat begitu banyak klub yang menginginkan jasa Victor Osimhen pada bursa transer musim panas 2023 ini, Napoli pun melakukan langkah antisipasi dengan mempersiapkan klausul tertentu dalam kontrak baru Osimhen.

Ada dua klausul yang akan dimasukkan dalam kontrak tersebut, satu untuk klub di luar Italia, dan satu untuk klub di Liga Arab Saudi, di mana klausul tersebut akan disiapkan pada angka 150 juta euro.

Victor Osimhen pun sudah setuju dengan hal tersebut dan kini siap untuk menandatangani surat kontrak yang akan membuatnya bertahan di Naples hingga Juni 2027.

Sumber: Football Italia

3 dari 4 halaman

Jadwal Giornata Perdana Serie A Liga Italia 2023/2024

Sabtu, 19 Agustus 2023

  • 23:30 WIB - Empoli vs Hellas Verona
  • 23:30 WIB - Frosinone vs Napoli

Minggu, 20 Agustus 2023

  • 01:45 WIB - Genoa vs Fiorentina
  • 01:45 WIB - Inter Milan vs Monza
  • 23:30 WIB - AS Roma vs Salernitana
  • 23:30 WIB - Sassuolo vs Atalanta

Senin, 21 Agustus 2023

  • 01:45 WIB - Lecce vs Lazio
  • 01:45 WIB - Udinese vs Juventus
  • 23:30 WIB - Torino vs Cagliari

Selasa, 22 Agustus 2023

  • 01:45 WIB - Bologna vs AC Milan
4 dari 4 halaman

Persaingan di Serie A Liga Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer