Bola.com, Jakarta - Bomber anyar Bayern Munchen, Harry Kane, berhasil mencetak gol dan assist dalam debutnya di Bundesliga ketika tim Bavaria menang telak 4-0 atas Werder Bremen, Sabtu (19/8/2023) dini hari WIB.
Harry Kane awalnya memberikan assist kepada Leroy Sane saat laga baru berjalan empat menit. Kemudian pada babak kedua, Harry Kane menggandakan keunggulan Bayern Munchen lewat gol yang dicetaknya.
Baca Juga
Advertisement
Setelah itu, Bayern Munchen memastikan kemenangan 4-0 lewat gol tambahan Leroy Sane dan Mathys Tel. Ini menjadi laga debut yang indah bagi Harry Kane di Bundesliga.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sempat Gugup
Satu yang menarik ternyata mantan bomber Tottenham Hotspur itu merasa gugup dalam pertandingan tersebut. Namun, kegugupan itu langsung sirna setelah Harry Kane berhasil membantu Leroy Sane mencetak gol.
"Saya sedikit gugup dan tentu saja bersemangat untuk memainkan pertandingan tersebut," ujar Harry Kane kepada DAZN setelah laga berakhir seperti dilansir BBC Sports.
"Kami memulai pertandingan dengan baik dengan mencetak gol pada menit-menit awal. Seperti biasa, ketika saya masuk lapangan, insting mengambil alih," lanjut bomber Timnas Inggris itu.
Advertisement
Malam yang Baik
Ini menjadi malam yang baik bagi Bayern Munchen dan Harry Kane, terutama setelah malam yang buruk di Piala Super Jerman, di mana Bayern Munchen kalah 0-3 dari RB Leipzig dan membuat Harry Kane harus menunda angkat trofi.
Harry Kane datang ke Bayern Munchen dengan anggapan sebagai pengganti Robert Lewandowski yang tahun lalu pergi ke Barcelona. Harry Kane pun mengawalinya dengan memberikan kontribusi untuk gol yang dicetak Leroy Sane.
Werder Bremen sempat tampil lebih baik pada babak kedua. Namun, justru Harry Kane mampu menggandakan keunggulan bagi Bayern Munchen.
Tanda Awal Efek Harry Kane
Â
Bayern Munchen memenangkan 11 gelar Bundesliga secara beturut-turut. Total 71 poin pada musim lalu, ketika mereka akhirnya mengungguli Borussia Dortmund, adalah poin terkecil sejak musim 2010/2011, ketika mereka finis di posisi ketiga.
Kehadiran Harry Kane tidak diragukan lagi paling menarik perhatian dan memberikan alasan terbesar Bayern Munchen untuk kembali optimistis bisa mempertahankan gelar juara sembari bersaing menjadi yang terbaik di Liga Champions.
Sebelum kick-off Bundesliga, Thomas Tuchel menyebut efek Kane akan meningkatkan peluang kemenangan secara besar-besaran bagi Bayern Munchen.
Kini setelah Harry Kane menjalani debut di Bundesliga, rasanya apa yang disampaikan oleh Thomas Tuchel sangat masuk akal.
Meski tidak dalam performa terbaiknya, pencetak gol terbanyak Timnas Inggris sepanjang masa itu masih memberikan Bayern Munchen sebuah titik fokus yang berharga di lini depan dan bisa bertukar tempat dengan Leroy Sane, Kingsley Coman, dan Jamal Musiala.
Sumber: BBC Sports
Advertisement