Bola.com, Tbilisi - Timnas Spanyol akan melawan tuan rumah Timnas Georgia dalam partai ketiganya di Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Dinamo Arena, Tbilisi, pada Sabtu (9/9/2023) dini hari WIB.
Saat ini, Timnas Spanyol berada di peringkat kelima dari enam peserta klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2024 dengan tiga poin dari dua partai.
Advertisement
Timnas Spanyol memulai Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2024 dengan kemenangan tiga gol tanpa balas atas Timnas Norwegia pada 25 Maret 2023.
Namun, tim berjulukan La Furia Roja itu malah dibekuk Timnas Skotlandia 0-2 dalam penampilan keduanya di Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2024 pada 28 Maret 2023.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Lamine Yamal Masih 16 Tahun
Pelatih Timnas Spanyol, Luis de la Fuente, memanggil 24 pemain untuk melawan Georgia dan Timnas Ciprus di Nuevo Los Carmenes, Granada, pada 13 September 2023 dini hari WIB.
De La Fuente membuat kejutan dengan menyertakan Laimne Yamal ke Spanyol. Padahal, winger Barcelona itu masih berusia 16 tahun walau selalu bermain di La Liga Musim ini.
De La Fuente masih memercayai nama-nama langganan di Spanyol seperti Alvaro Morata, Cesar Azpilicueta, Aymeric Laporte, Dani Olmo, Marco Asensio, hingga Rodri.
Advertisement
Ancaman Khvicha Kvaratskhelia
De La Fuente memilih untuk memarkir Ferran Torres dari Spanyol meski winger berusia 23 tahun itu sedang bersinar di La Liga dengan mencetak dua gol dari tiga laganya bersama Barcelona.
Beralih ke Georgia. Pasukan Willy Sagnol itu menang 2-1 atas Siprus dan seri 1-1 serta takluk 1-3 kontra Norwegia di Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2024. Namun, Georgia bisa bercokol di urutan kedua lewat empat poin dari tiga laga.
Georgia akan sangat bergantung terhadap winger Napoli, Khvicha Kvaratskhelia. Pemain berusia 22 tahun itu masuk nomine Ballon d'Or 2023 setelah membukukan 14 gol dan 17 asssist dalam 43 penampilan pada musim lalu.
Prakiraan Susunan Pemain
Timnas Georgia (3-5-2): Giorgi Mamardashvili; Solomon Kvirkvelia, Guram Kashia, Lasha Dvali; Giorgi Gocholeishvili, Giorgi Chakvetadze, Giorgi Aburjania, Otar Kiteishvili, Irakli Azarovi; Georges Mikaudtadze, Khvicha Kvaratskhelia
Pelatih: Willy Sagnol (Prancis)
Timnas Spanyol (4-2-3-1): Unai Simon; Dani Carvajal, Robin Le Normand, Aymeric Laporte, Alejandro Balde; Rodri, Fabian Ruiz; Marco Asensio, Gavi, Dani Olmo; Alvaro Morata
Pelatih: Luis de la Fuente (Spanyol)
Advertisement