Sukses


Prediksi Arsenal Vs PSV di Liga Champions: Jangan Kagok Setelah 6 Tahun Absen

Bola.com, London - Setelah absen selama enam tahun, Arsenal kembali ke habitatnya di kompetisi Eropa. Ya, tim berjulukan The Gunners itu comeback ke Liga Champions 2023/2024.

Arsenal lolos ke Liga Champions musim ini setelah partisipasi terakhir pada 2016/2017. Tim Meriam London berhak tampil di turnamen tersebut karena berstatus runner-up Premier League 2022/2023.

Arsenal tergabung dalam Grup B Liga Champions bersama Sevilla, PSV Eindhoven, dan RC Lens. The Gunners bakal memulai kampanyenya pada tengah pekan ini.

Bertindak sebagai tuan rumah, Arsenal akan meladeni perlawanan PSV pada laga pertama Grup B Liga Champions di Emirates Stadium, London, Kamis (21/9/2023) dini hari WIB.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

On Fire

Arsenal memulai musim ini dengan fantastis. The Gunners belum pernah kalah dari lima partai kompetitif dengan perincian empat kemenangan dan sekali seri.

Arsenal masih kehilangan empat pemainnya yang mengalami cedera. Keempatnya adalah Thomas Partey, Jurrien Timber, Mohamed Elneny, dan yang terbaru Gabriel Martinelli.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, kemungkinan akan menurunkan Gabriel Jesus sebagai starter, setelah Eddie Nketiah tampil melempem. Bagi Jesus, ini adalah untuk pertama kalinya bersama sebagai starter. 

David Raya berpeluang untuk mempertahankan posisinya di bawah mistar gawang Arsenal sesudah menggeser Aaron Ramsdale, berkat mencatatkan clean sheet kontra Everton di Premier League pada akhir pekan lalu.

3 dari 4 halaman

Ancaman PSV

Lantas, bagaimana dengan PSV? Armada Peter Bosz itu tengah perkasa di Eredivisie 2023/2024. Noa Lang dkk. masih sempurna alias menyapu bersih empat pertandingan.

PSV Eindhoven akan sangat bergantung kepada bomber veteran, Luuk de Jong, untuk menghadapi Arsenal. Striker berusia 33 tahun itu telah membukukan empat gol dari empat penampilan.

4 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain Arsenal Vs PSV

Arsenal (4-3-3): David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zincheno; Martin Odegaard, Declan Rice, Fabio Vieira; Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Leandro Trossard

Pelatih: Mikel Arteta (Spanyol)

PSV (4-2-3-1): Walter Benitez; Jordan Teze, Andre Ramalho, Armel Bella-Kotchap, Sergino Dest; Jerdy Schouten, Joey Veerman; Johan Bakayoko, Ismael Saibari, Noa Lang; Luuk de Jong

Pelatih: Peter Bosz (Belanda)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer