Bola.com, Jakarta - Pemain terbaik Liga Champions adalah sebuah penghargaan tertinggi yang diberikan setiap tahun kepada pemain yang memperlihatkan penampilan terbaik saat berlaga di kompetisi elite Eropa tersebut.
Banyak pemain sepak bola yang layak mendapatkan penghargaan itu, seperti Kylian Mbappe atau Erling Haaland. Namun, hanya yang bisa memperlihatkan performa berbeda dan terbaiklah yang bisa meraihnya.
Baca Juga
Advertisement
Penghargaan pemain terbaik Liga Champions diperuntukkan kepada seorang pesepak bola yang mampu memperlihatkan skill yang luar biasa, tampil konsisten, memberikan dampak besar sepanjang kompetisi, dan membuat kontribusi penting terhadap kesuksesan timnya.
Penghargaan ini hadir untuk merayakan kehebatan di panggung terbesar kompetisi klub sepak bola Eropa dan sudah diraih oleh sejumlah pesepak bola terhebat dalam sepanjang sejarah.
Penghargaan ini mewakili kecemerlangan individu dalam sebuah olahraga tim dan menjadi bukti bahwa talenta berkelas dunia berpartisipasi dalam kompetisi itu setiap tahunnya.
Tak perlu berbasa-basi, berikut lima kandidat favorit untuk memenangkan penghargaan pemain terbaik Liga Champions 2023/2024 seperti dilansir dari Sportskeeda.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
5. Kylian Mbappe (PSG)
Kylian Mbappe sudah pasti akan selalu memeriahkan malam Liga Champions. Meski sulit diprediksi untuk berapa lama, karena itu akan tergantung kepada Paris Saint-Germain (PSG).
Terlepas dari banyak talenta dan kekayaan yang memalukan dalam skuad yang mereka miliki, PSG gagal mencapai impian menjadi yang terbaik di Eropa dalam beberapa tahun terakhir.
Mbappe sekali lagi akan menjadi pemain utama PSG. Ia memiliki kecepatan, kecerdasan, dan keterampilan teknis untuk menghasilkan momen-momen menakjubkan secara teratur, tetapi perlu didukung secara memadai oleh para pemain yang mendukungnya.
"Pemain asal Prancis ini telah berkali-kali memperlihatkan dirinya ditakdirkan untuk sukses. Memimpin PSG meraih gelar juara Liga Champions akan makin memantapkan warisannya sebagai salah satu penyerang terhebat di era modern.
Advertisement
4. Harry Kane (Bayern Munchen)
Setelah akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Tottenham Hotspur, Harry Kane kini menemukan dirinya beada di ruang ganti yang dikelilingi oleh para pemenang abadi.
Mungkinkah dia menjadi roda penggerak yang hilang untuk mendorong Bayern Munchen yang luar biasa meraih kejayaan di Eropa? Atau justru dia akan membawa kutukan 'puasa trofi' ke Jerman?
Hanya waktu yang akan memastikannya. Namun, secara logika, hal ini akan berjalan baik untuk Bayern Munchen.
Harry Kane adalah salah satu penyerang tengah terbaik di generasinya dan memiliki keahlian lengkap yang memungkinkan dirinya untuk menyesuaikan diri dengan rencana mereka.
Tanda-tanda awalnya positif dan dia telah mencetak empat gol dan satu assist dalam empat pertandingan Bundesliga hingga sejauh ini.
Bersama Harry Kane, Bayern Munchen telah menemukan pengganti yang sempurna untuk Lewandowski dan kemungkinan besar akan membantu mereka menikmati performa yang baik di Liga Champions.
3. Vinicius Junior (Real Madrid)
Meski kebanyakan pujian untuk keberhasilan Real Madrid di Liga Champions 2021/2022 diarahkan kepada Karim Benzema, sangat konyol jika mengabaikan kontribusi yang dibeikan oleh Vinicius Junior.
Vinicius juga tampil luar biasa dan mencetak gol kemenangan ke gawang Liverpool di final Liga Champions 2021/2022. Pemain asal Brasil ini juga tampil apik musim lalu, mencetak tujuh gol dan lima assist dalam 12 penampilan di Liga Champions.
Meski Benzema sudah pergi, Real Madrid tetap mampu tampil baik sejauh ini. Vinicius pun tidak akan mengeluh tentang kurangnya dukungan di Liga Champions musim ini.
Advertisement
2. Jude Bellingham (Real Madrid)
Cara tercepat menghilangkan tekanan untuk harga yang mahal adalah dengan mulai berlari ketika gerbang sudah dibuka.
Pada awal musim baru ini, Jude Bellingham sudah bermain persis seperti pemain berusia 20 tahun yang mewujudkan mimpi bermain untuk salah satu klub terbesar di dunia.
Dengan lima gol dan satu assist dalam lima penampilan sejauh ini, Bellingham telah menjadi bintang pertunjukan Real Madrid.
Pemain asal Inggris itu sudah memiliki pengalaman bermain di Liga Champions dan diharapkan bisa membawa permainannya ke level baru pada musim ini.
1. Erling Haaland (Man City)
Siapa lagi yang bisa berada di urutan teratas daftar ini? Erling Haaland tidak bisa berhenti mencetak gol dan kemungkinan besar akan tetap seperti itu untuk waktu yang sangat lama.
Artinya, Man City akan memanen banyak gol pada musim ini dan akan menjadi tim yang harus dikalahkan di kompetisi utama Eropa pada musim ini.
Haaland memulai musim baru Premier League dengan baik, mencetak tujuh gol dan satu assist dalam lima pertandingan.
Menghadapi RB Leipzig, Crvena Zvezda, dan Young Boys di Grup G Liga Champions, Haaland diprediksi bakal bersenang-senang dalam beberapa pekan ke depan.
Skill berburu pemain berusia 23 tahun dan permainan bertahan yang diterapkannya sangat penting bagi Man City dan ia diperkirakan bakal kembali mencetak gol dengan jumlah yang luar biasa.
Sumber: Sportskeeda
Advertisement