Bola.com, Jakarta - Ada tujuh tim Inggris yang memainkan pertandingan di kompetisi Eropa, Liga Champions dan Liga Europa, pada pekan ini. Lima di antaranya berhasil meraih kemenangan, sementara Manchester United (MU) dan Liverpool harus menelan pil pahit pada laga tandang yang mereka jalani.
Rangkaian matchday 4 kompetisi Eropa, seperti Liga Champions dan Liga Europa, sudah berakhir Jumat (10/11/2023) dini hari WIB. Hasil-hasil mengejutkan mewarnai sejumlah pertandingan, tak terkecuali yang didapat oleh klub asal Inggris.
Baca Juga
Foto: Aksi Memukau Amad Diallo saat Membawa MU Bungkam PAOK di Liga Europa, Bayar Tunai Kepercayaan Pelatih
Imbang Vs Union Saint-Gilloise di Liga Europa, Awan Gelap Masih Menaungi AS Roma: Sang Pelatih Akui Ada Ketegangan
MU Baik-baik Saja Kok Bareng Ruud van Nistelrooy, Terlalu Cepat Pilih Ruben Amorim? Ini Pendapat Andre Onana
Advertisement
Ada empat tim Inggris yang berlaga di Liga Champions. Dua di antaranya berhasil meraih kemenangan, yaitu Manchester City dan Arsenal.
Kebetulan keduanya menjalani laga kandang pada matchday keempat Liga Champions ini dan berhasil mencatatkan clean sheet.
Manchester City yang menjamu klub Swiss, Young Boys, berhasil menang telak 3-0 di Etihad Stadium. Erling Haaland berhasil mencetak dua gol dalam laga ini, sementara satu gol lain dicetak oleh Phil Foden.
Sementara itu, Arsenal yang menjamu klub Spanyol, Sevilla, berhasil menang 2-0 di Emirates Stadium. Leandro Trossard mencetak gol pembuka Arsenal pada menit ke-29 yang kemudian ditutup oleh gol Bukayo Saka pada menit ke-64.
====
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
MU dan Newcastle United Takluk di Kandang Lawan
Sementara itu, Manchester United (MU) dan Newcastle United yang harus menjalani laga tandang di Liga Champions harus menelan pil pahit dan pulang tanpa membawa satu poin pun. Kedua tim tersebut harus kalah di kandang lawan.
MU yang bertandang ke Denmark kalah 3-4 dari Copenhagen. Meski sempat unggul dua gol lebih dulu lewat brace Rasmus Hojlund pada menit ketiga dan 28', Copenhagen berhasil menyamakan kedudukan sebelum babak pertama berakhir, masing-masing lewat Mohamed Elyounoussi pada menit ke-45 dan Diogo Goncalves yang mengeksekusi penalti pada menit 45'+9.
Bruno Fernandes sempat membawa MU kembali unggul pada menit ke-69. Namun, tim tuan rumah justru berbalik unggul 4-3 lewat gol Lukas Lerager pada menit ke-83 dan Roony Bardghji pada menit ke-87.
Sementara itu, Newcastle United yang bertandang ke Signal Iduna Park takluk 0-2 dari Borussia Dortmund. Gawang Nick Pope dibobol oleh Niclas Fullkrug pada menit ke-26 dan Julian Brandt pada menit ke-79.
Advertisement
West Ham dan Brigton Menang di Liga Europa, Liverpool Terpuruk
Beralih dari Liga Champions, ada tiga klub Inggris yang bertanding di Liga Europa. Dua di antaranya berhasil meraih kemenangan, yaitu West Ham United dan Brigton and Hove Albion.
Justru Liverpool yang digadang-gadang bisa menang malah harus takluk di kandang lawan.
West Ham United yang menjamu Olympiakos berhasil menyegel tiga poin lewat kemenangan 1-0. Lucas Paqueta menjadi pahlawan kemenangan The Hammers lewat gol tunggalnya pada menit ke-73.
Sementara itu, Brighton yang datang ke markas Ajax berhasil mencuri tiga poin penuh. Gol Ansu Fati pada menit ke-14 dan Simon Adringra pada menit ke-53 membawa Brighton pulang dengan tambahan tiga poin yang penting.
Keberhasilan Brigton itu sayangnya tidak diikuti oleh Liverpool yang juga menjalani laga tandang pada matchday keempat Liga Europa. Liverpool takluk 2-3 dari klub Prancis, Toulouse.
Liverpool tertinggal dua gol lebih dulu lewat gol Aron Donnum pada menit ke-36 dan Thijs Dallinga pada menit ke-58. The Reds sempat meraih poin lewat gol bunuh diri Cristian Casseres pada menit ke-73, tetapi kembali kebobolan tiga menit kemudian lewat gol Frank Magri.
Satu-satunya pemain Liverpool yang mencetak gol dalam laga ini adalah Diogo Jota. Ia mencetak gol hiburan bagi The Reds pada menit ke-83 untuk membuat kedudukan menjadi 2-3.