Bola.com, Jakarta - Liverpool sukses mengalahkan LASK pada matchday 5 Liga Europa 2023/2024 dengan skor 4-0 di Stadion Anfield hari Jumat (01/12/2023) dini hari WIB.
Gol pertama The Reds pada pertandingan ini dicetak oleh Luis Diaz menit ke-12. Lalu Cody Gakpo membuat brace menit ke-15 dan 90+2.
Baca Juga
Advertisement
Kemudian Mohamed Salah melengkapi pesta Liverpool melalui gol menit ke-51. Berkat kemenangan ini, Liverpool memastikan diri lolos ke fase knockout sebagai juara grup.
Usai pertandingan, Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengungkapkan rasa senangnya saat diwawancara dengan TNT Sports.
"Yang paling penting adalah kami berada di puncak klasemen dan itu tidak akan berubah, jadi itu bagus," ujarnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kritik Jurgen Klopp
Hanya saja Jurgen Klopp sedikit mengkritik anak asuhnya karena tidak mencetak lebih banyak gol pada babak pertama.
"Ada banyak hal bagus dan beberapa hal yang tidak terlalu saya sukai, tetapi begitulah adanya. Kami selalu mengatakannya, kami masih harus tumbuh dan berkembang," kata Klopp.
"Kami bermain bagus, namun pertandingan ini seharusnya sudah berakhir sebelum turun minum. Jika Anda berada di posisi terdepan dan memegang kendali, maka segeralah kill the game."
"Kami tidak melakukan hal itu. Saat unggul 2-0 dan 3-0, kami sedikit membuka permainan dan memberi mereka perubahan. Sungguh luar biasa bisa menang 4-0," lanjutnya.
Advertisement
Hasil Liga Europa 2023/2024
Matchday 5 - Jumat, 1 Desember 2023
- 00.45 WIB | Sparta Praha vs Real Betis: 1-0
- 00.45 WIB | AEK Athena vs Brighton: 0-1
- 00.45 WIB | Atalanta vs Sporting: 1-0
- 00.45 WIB | Backa Topola vs West Ham: 0-1
- 00.45 WIB | Freiburg vs Olympiakos: 5-0
- 00.45 WIB | Sturm Graz vs Rakow: 0-1
- 00.45 WIB | Maccabi Haifa vs Rennes: 0-3
- 00.45 WIB | Toulouse vs Union SG: 0-0
- 03.00 WIB | Marseille vs Ajax: 4-3
- 03.00 WIB | Liverpool vs LASK: 4-0
- 03.00 WIB | Molde vs Qarabag: 2-2
- 03.00 WIB | Hacken vs Leverkusen: 0-2
- 03.00 WIB | Villarreal vs Panathinaikos: 3-2
- 03.00 WIB | Servette vs AS Roma: 1-1
- 03.00 WIB | Sheriff vs Slavia Praha: 2-3
- 03.00 WIB | Rangers vs Aris Limassol: 1-1