Bola.com, Barcelona - Barcelona gagal menutup babak grup Liga Champions 2023/2024 dengan manis. Mereka kalah 2-3 di kandang Antwerp, Kamis (14/12/2023) dini hari WIB.
Meski kalah dari Antwerp, tiket ke babak 16 besar tetap diraih Barcelona. Bahkan, tim asuhan Xavi Hernandez tetap lolos dengan status juara grup.
Advertisement
Selain itu ada satu hal menarik yang dicatatkan wonderkid Barcelona, Lamine Yamal, pada laga itu. Yamal mencatatkan rekor spesial.
Satu assist yang ia berikan kepada Ferran Torres membuat Lamine Yamal menjadi pemberi assist termuda dalam sejarah Liga Champions. Yamal berusia 16 tahun dan 153 hari ketika memberikan assist itu.
Menariknya, Lamine Yamal melewati rekor yang sebelumnya juga dipegang pemain Barcelona, Bojan Krkic. Pemain keturunan Serbia itu sudah memberikan assist di ajang Liga Champions ketika masih berusia 17 tahun dan 19 hari.
----
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Perlu Waktu
Lamine Yamal memang terus mencatatkan rekor menarik di musim ini bersama Barcelona. Namun, harus diakui pemain berpaspor Spanyol itu memerlukan waktu untuk menuju kematangan.
Perlu diingat, Lamine Yamal masih berusia 16 tahun. Ia seharusnya masih belum bisa diberikan tanggung jawab sebagai andalan utama di tim.
Lamine Yamal masih harus terus meningkatkan level performanya. Baik dari segi fisik mau pun mental.
Advertisement
Panggung Pemain Muda
Xavi Hernandez memang melakukan banyak rotasi pada laga melawan Antwerp. Beberapa pemain muda Barcelona yang sempat berlaga di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia diberi kesempatan bermain.
Satu di antaranya adalah Marc Guiu. Bahkan, penyerang berusia 17 tahun itu turut mencetak satu gol ke gawang Antwerp.
Dua pemain muda lain yang diberi kesempatan bermain oleh Xavi Hernandez pada laga ini adalah Marc Casado dan Hector Fort.
Sumber: Opta
Klasemen Akhir Grup H Liga Champions 2023/2024
Advertisement