Bola.com, Milan - AC Milan meraih kemenangan 3-0 atas Monza pada laga pekan ke-16 Serie A 2023/2024 yang berlangsung di San Siro, Minggu (17/12/2023) malam WIB.
AC Milan langsung menggebrak sejak peluit babak pertama dibunyikan. Hanya butuh waktu tiga menit, AC Milan langsung unggul melalui gol Tijjani Reijnders yang sukses memaksimalkan umpan Christian Pulisic.
Baca Juga
Posisi Theo Hernandez Terancam, Alex Jimenez Berpeluang Lebih Sering Huni Pos Bek Kiri AC Milan
Foto: Tijjani Reijnders Jadi Pahlawan AC Milan, Cetak Gol Kemenangan untuk Rossoneri di Liga Italia
Liga Italia: AC Milan Diterpa Badai Cedera, Kemenangan Tipis atas Hellas Verona Bikin Paulo Fonseca Tetap Semringah
Advertisement
Gol itu membuat Milan semakin agresif melancarkan serangan. Lima menit kemudian, Milan hampir menambah gol melalui Theo Hernandez yang bola hasil sepakannya masih bisa diamankan kiper Monza kawalan Michele Di Gregorio.
Begitu juga dengan tembakan Alessandro Florenzi pada menit ke-28. Bola hasil sepakannya masih bisa ditangkap kiper Monza.
Pada menit ke-31, Monza hampir menyamakan kedudukan melalui Andrea Carboni. Namun, bola hasil sundulannya masih bisa dijinakkan kiper Milan kawalan Mike Maignan.
AC Milan kemudian menggandakan keunggulan melalui Jan-Carlo Simic pada menit ke-41. Menerima operan Rafael Leao melalui tendangan sudut, Jan-Carlo Simic langsung melepaskan tembakan jarak dekat ke pojok gawang Monza. Skor 2-0 untuk keunggulan AC Milan bertahan hingga turun minum.
-----
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tambah Gol
Pada babak kedua, AC Milan kembali menekan lebih dulu melalui Christian Pulisic. Namun, tembakan kaki kanan dari tengah kotak penalti masih bisa ditangkap kiper Monza.
Setelah itu, Monza berusaha mencari gol pada menit ke-69. Akan tetapi, bola hasil sepakan Jean-Daniel Akpa Akpro masih bisa ditangkap kiper Milan. Begitu juga dengan tandukan Roberto Gagliardini pada menit ke-75.
Kiper Mike Maignan dengan tenang melakukan penyelamatan di bawah gawang Milan.
Memasuki menit ke-76, Milan sukses menambah keunggulan melalui Noah Okafor. Menerima operan Olivier Giroud, Okafor langsung melepaskan tendangan yang merobek pojok kanan gawang Monza. Hingga peluit panjang dibunyikan tak ada lagi gol yang terjadi.
Kemenangan ini tak mengubah posisi AC Milan di urutan ketiga klasemen sementara Serie A 2023/2024 dengan jumlah 32 poin. Adapun Monza tertahan di posisi 11 dengan koleksi 21 angka.
Advertisement
Susunan Pemain
- AC Milan (4-3-3): Mike Maignan (kiper), Fikayo Tomori, Simon Kjaer, Tommaso Pobega (belakang), Ruben Loftus-Cheek, Tijjani Reijnders, Alessandro Florenzi, Theo Hernández (tengah), Rafael Leao, Christian Pulisic, Olivier Giroud (depan)
- Pelatih: Stefano Pioli (Italia)
- Monza (3-4-3): Michele Di Gregorio (kiper), Andrea Carboni, Luca Caldirola, Danilo D'Ambrosio (belakang), Matteo Pessina, Roberto Gagliardini, Pedro Pereira, Giorgos Kyriakopoulos (tengah), Dany Mota, Tommaso Pobega, Lorenzo Colombo (depan)
- Pelatih: Raffaele Palladino (Italia)