Bola.com, Jakarta - Masa depan Jose Mourinho masih belum terselesaikan karena manajemen AS Roma belum membahas situasi kontraknya sebelum musim 2023/2024 berakhir.
Seperti yang dinyatakan oleh dirinya sendiri, The Special One-julukan Jose Mourinho berharap untuk memperpanjang masa tinggalnya di ibukota Italia.
Baca Juga
Advertisement
Untuk diketahui kontrak eks manajer Manchester United dan Tottenham Hotspur ini akan berakhir pada bulan Juni tahun ini.
Karena sampai sekaran belum membahas perpanjangan kontrak dengan AS Roma, agen Mourinho, Jorge Mendes saat ini sedang mengevaluasi setiap proposal yang datang dari tim non Liga Italia.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Timnas Brasil Jalin Kontak dengan Perwakilan Jose Mourinho
Menurut media Italia yang berbasis di kota Roma, Corriere dello Sport, setelah gagal mendapatkan Carlo Ancelotti, Timnas Brasil telah menanyakan tentang ketersediaan Jose Mourinho.
Jose Mourinho dinilai menjadi salah satu kandidat yang diprioritaskan untuk menjadi pengganti Tite sebagai pelatih kepala Timnas Brasil.
Namun, untuk saat ini, Mourinho telah menegaskan kembali fokusnya hanya pada AS Roma.
Advertisement
Bawa AS Roma ke Final Kompetisi Eropa Dua Musim Berturut-turut
Kehadiran Jose Mourinho memang telah meningkatkan kekuatan AS Roma khususnya pada dua musim terakhir.
Bahkan pada dua musim terakhir, Jose Mourinho sukses membawa AS Roma ke final dua kompetisi Eropa.
Rinciannya pada musim 2021/2022 ketika AS Roma juara Conference League, kemudian musim 2022/2023 ke final Liga Europa meski kalah dari Sevilla melalui adu penalti.
Sumber: Romapress