Sukses


Aroma Barcelona Semakin Kuat di Inter Miami ; Setelah Suarez, Lionel Messi Kembali Ajak Mantan El Barca

Bola.com, Jakarta - Barcelona menyerbu wilayah Fort Lauderdale, Florida. Kali ini bukan karena Spanyol menjajah Amerika Serikat, melainkan sederet eks bintang sepak bola klub asal Catalonia tersebut hadir di Inter Miami.

Setelah Luis Saurez, Inter Miami bersiap mendatangkan gelandang asal Brasil, Philippe Coutinho. Lagi-lagi, Lionel Messi menjadi aktor yang membantu negosiasi agar Coutinho bersedia terbang ke Major League Soccer musim 2024 mendatang.

Mirror menyebut, proses pendekatan terhadap Coutinho sudah mulai dilakukan, meski sang pemain belum memberikan komentar apapun. Bagi Inter Miami, keberadaan Coutinho bisa menjadi amunisi agar mereka bisa lolos ke babak playoff MLS.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Butuh Kreator

Secara taktik, Pelatih Inter Miami, Gerardo Martino masih membutuhkan tandem yang pas agar bisa mengimbangi permainan Lionel Messi di sisi tengah. Kualitas bola terukur Coutinho akan memudahkan Messi serta Suarez mengeksekusi di depan gawang lawan.

Seperti diketahui, keberadaan Lionel Messi tak serta merta memberikan kesuksesan besar terhadap sepak terjang Inter Miami. Meski mendapat trofi Piala Liga, Inter Miami gagal melaju ke babak play-off.

Hal ini memacu klub untuk memperkuat skuad dengan pemain-pemain Eropa yang punya link ke Barcelona. Sergio Busquets dan Jordi Alba, keduanya mantan rekan satu tim Lionel Messi di Camp Nou, sudah berangkat ke Miami.

 

3 dari 3 halaman

Bisa Permanen

Saat ini, Coutinho sedang bersama Al Duhail di Qatar. Performa Coutinho kurang menonjol, yang berimbang posisi klubnya tersebut berada di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Qatar.

AS membocorkan, saat ini Inter Miami sedang memberikan opsi peminjaman Coutinho dari klub aslinya, Aston Villa. Inter Miami mengajukan kesepakatan kemungkinan pembelian permanen, plus pembayaran gaji untuk pesepak bola berusia 31 tahun tersebut.

Sumber : Mirror, AS

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer