Sukses


Panggilan Hati, Julian Nagelsmann Tolak Klub Top Eropa dan Teken Kontrak Baru di Timnas Jerman

Bola.com, Jakarta Julian Nagelsmann menandatangani kontrak baru bersama tim nasional Jerman hingga setelah Piala Dunia 2026. Keputusan ini mengakhiri berbagai spekulasi tentang masa depannya dan enjadi pukulan bagi klub-klub top Eropa, Manchester United, Liverpool, dan Bayern Munchen.

Spekulasi seputar kemungkinan kembalinya Nagelsmann ke Bayern, hanya setahun setelah dia digantikan oleh Thomas Tuchel, mengemuka dalam beberapa hari terakhir.

Selain itu, klub Premier League, yakni Liverpool dan Manchester United disebut-sebut tertarik mendatangkan jasanya.

Dalam pernyataannya, Nagelsmann menyatakan keputusan tetap menjadi pelatih Jerman sudah dipikirkan secara matang.

"Ini adalah keputusan hati. Sebuah kehormatan besar bisa melatih tim nasional dan bekerja dengan para pemain terbaik di negara ini," katanya.

Ia juga mengobarkan semangat untuk membawa Jerman sukses di Euro 2024 dan Piala Dunia 2026.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Panggilan Hati

Bernd Beuendorf, presiden federasi sepak bola Jerman, mengakuiĀ pentingĀ untuk mengikat Nagelsmann, mengingat ketertarikan dari klub-klub top Eropa. Menurutnya, keputusan Nagelsmann untuk tetap bersama tim nasional adalah sinyal kuat bahwa Nagelsmann melihat posisinya lebih dari sekadar pekerjaan.

Nagelsmann mengalami awal yang sulit sebagai pelatih Jerman, dengan timnya hanya memenangkan empat dari 12 pertandingan sebelumnya. Namun, penampilan impresif melawan Prancis dan Belanda pada bulan Maret memberikan optimisme baru menjelang Euro musim panas ini.

Rudi Voller, direktur tim nasional Jerman, memuji keahlian dan semangat Nagelsmann sebagai pelatih. Menurutnya, Nagelsmann adalah sosok yang mampu menginspirasi setiap pemain dan memiliki antusiasme yang besar untuk meraih kesuksesan bersama timnas.

"Dia adalah pelatih yang luar biasa, seorang ahli taktik yang tidak hanya memiliki keahlian sepak bola yang luar biasa, tetapi juga dapat menginspirasi setiap pemain dengan semangatnya.ā€ Ucap Rudi Volller.

3 dari 4 halaman

Tolak Klub Eropa

Pengumuman kontrak baru Nagelsmann dengan Jerman datang hanya dua hari setelah laporan yang menyebutkan bahwa ia hampir kembali ke Bayern. Bayern telah mencari pengganti sejak awal tahun ini setelah mengungkapkan rencana pergantian dari Thomas Tuchel.

Tak hanya Bayern Munich, Nagelsmann juga telah dikaitkan dengan klub-klub Premier League seperti Liverpool dan Manchester United.

Liverpool sedang mencari pengganti Jurgen Klopp, sementara masa depan Erik ten Hag di Manchester United masih belum pasti.

4 dari 4 halaman

Euro 2024

Sementara itu, Jerman akan menghadapi Ukraina dan Yunani di bulan Juni sebelum Euro dimulai bersamaĀ Skotlandia, Hungaria, dan Swiss. Ini menjadi ujian awal bagi Nagelsmann dan timnya untuk membuktikan kemampuan mereka menjelang turnamen besar. (Arraafi Adna Yudistira)

Sumber: Daily Mail

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer