Sukses


Daftar Lengkap Peserta Serie A 2024 / 2025: Ada Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes

Bola.com, Jakarta - Venezia menjadi tim terakhir dari tiga tim yang berhasil promosi ke Serie A 2024/2025 setelah berhasil mengalahkan Cremonese dengan agregat 1-0, Senin dini hari (3/6/2024) WIB.

Atas hasil tersebut, tim yang diperkuat bek Timnas Indonesia, Jay Idzes ini sukses kembali ke kasta teratas Liga Italia setelah pada musim 2021/2022 harus terdegradasi di posisi paling buncit.

Dengan demikian, peserta Serie A musim 2024/2025 telah lengkap dengan 20 tim plus tambahan tiga tim baru yang berhasil promosi dari Serie B.

Parma, Como, dan Venezia sukses melengkapi daftar tim yang siap berlaga di kasta tertinggi sepak bola Italia musim depan.

Bergabungnya ketiga tim tersebut tentu akan membuat Serie A musim depan makin menarik, khususnya bagi pecinta sepak bola Tanah Air. Apa alasannya? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya. 

 

 

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Como dan Venezia

Selain Como yang sahamnya dimiliki oleh grup Djarum dari Indonesia, pecinta sepak bola nasional juga menanti debut bek Timnas Indonesia Jay Idzes di Serie A.

Idzes bergabung ke Venezia pada musim panas tahun lalu setelah direkrut dari Go Ahead Eagles dengan status bebas transfer. Pemain belakang itu memiliki peran yang vital di Venezia musim ini sebagai pemain inti. 

Pemain jangkung berpostur 190 cm itu memainkan total 30 laga atau 2.573 menit di semua kompetisi bersama Venezia, hanya dua kali sebagai pengganti.

Idzes menjelma menjadi tembok kokoh di garis pertahanan tim asuhan Paolo Vanoli itu usai membuat 12 kali catatan nirbobol ketika bermain.

 

 

 

 

 

3 dari 4 halaman

Debut Jay Idzes di Serie A

Debutnya di Serie A pun memicu antusias para penggemar sepak bola nasional karena pengalaman yang didapatkan akan sangat mahal.

Buasnya penyerang Serie A, seperti Lautaro Martinez, Dusan Vlahovic, dan Victor Osimhen tentu memberikan pelajaran bagi Idzes dan secara tidak langsung dapat berdampak ke perannya di timnas.

Selain itu, Idzes juga menjadi pemain Indonesia pertama yang mencicipi Serie A sejak terakhir Kurniawan Dwi Yulianto bersama Sampdoria pada musim 1996-97. Berikut daftar lengkap tim yang akan berlaga di Serie A musim 2024/2025. 

4 dari 4 halaman

Daftar Kontestan Serie A 2024/2025

  1. Inter
  2. Milan
  3. Juventus
  4. Atalanta
  5. Bologna
  6. Roma
  7. Lazio
  8. Fiorentina
  9. Torino
  10. Napoli
  11. Genoa
  12. Monza
  13. Verona
  14. Lecce
  15. Udinese
  16. Cagliari
  17. Empoli
  18. Parma
  19. Como
  20. Venezia
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer