Bola.com, Jakarta - Stefano Pioli sudah punya pekerjaan baru setelah berpisah dari AC Milan. Ia akan menangani klub raksasa Liga Arab Saudi, Al Ittihad.
Stefano Pioli baru saja meninggalkan AC Milan setelah berakhirnya musim 2023/2024 pada akhir Mei kemarin. Ia sudah lima musim lamanya menjadi juru taktik Rossoneri.
Baca Juga
Advertisement
Kini pelatih berkepala plontos itu tinggal diumumkan secara resmi sebagai pelatih Al Ittihad. Ia akan melatih pemain-pemain seperti N'Golo Kante dan Fabinho.
Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano sudah membocorkan kabar ini.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bocoran Romano
Seperti biasa, Fabrizio Romano mengabarkan informasi bergabungnya Pioli ke Al Ittihad melalui akun media sosial Instargramnya. Pioli sudah disiapkan menjadi pengganti Marcelo Gallardo.
"Stefano Pioli masuk sebagai manajer baru Al Ittihad untuk menggantikan Gallardo!," tulis Romano.
Advertisement
Durasi Kontrak
Usai memutuskan berpisah dengan Marcelo Gallardo, Al Ittihad menyepakati kontrak berdurasi tiga tahun untuk Stefano Pioli.
Ini adalah awal dari era baru, proyek ambisius baru yang dimulai oleh Al Ittihad dengan para pemain yang akan segera bergabung.
"Seperti yang terungkap pada 20 Juni, Pioli adalah kandidat utama Ittihad dan perjanjiannya akan ditandatangani," jelas Romano.
Unggahan Fabrizio Romano
ÂÂÂView this post on Instagram
Advertisement