Sukses


Rating Pemain Timnas Argentina Setelah Bungkam Kolombia di Final Copa America 2024: Lionel Messi B Aja

Bola.com, Florida - Timnas Argentina berhasil meraih trofi juara Copa America 2024, setelah membungkam Kolombia. Sejumlah pemain Tim Tango bermain gemilang dalam duel tersebut, namun Lionel Messi yang tampil hingga menit ke-66 tak terlalu oke.

Menjalani pertandingan di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Florida, Senin (15/7/2024) pagi WIB, Argentina mendapat perlawanan sengit dari Kolombia. La Albiceleste mencatatkan 44,3 persen penguasaan bola, berbanding 55,7 persen milik La Tricolor.

Selain itu, Timnas Argentina melepaskan 11 tembakan yang tujuh di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Timnas Kolombia memperoleh empat peluang bagus dari 19 kesempatan.

Setelah berduel selama 120 menit, Timnas Argentina akhirnya sukses membungkam Timnas Kolombia dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Argentina dicetak Lautaro Martinez pada menit ke-112.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pertegas Dominasi

Keberhasilan tersebut membuat Timnas Argentina semakin mempertegas dominasinya di Copa America. La Albiceleste kini menjadi tim tersukses di ajang tersebut dengan koleksi 16 gelar juara.

Argentina unggul atas Timnas Uruguay di peringkat kedua dengan mengoleksi 15 trofi juara. Disusul Timnas Brasil di urutan ketiga yang tercatat meraih sembilan gelar juara.

Tak hanya itu, Timnas Argentina juga tercatat telah enam kali menorehkan back to back juara Copa America. Mereka berhasil merengkuh gelar secara beruntun di ajang tersebut pada 1927 dan 1929, 1945 dan 1946, 1946 dan 1947, 1957 dan 1959, 1991 dan 1993, serta 2021 dan 2024.

 

3 dari 4 halaman

Lionel Messi B Aja

La Pulga tampil dalam lima dari enam pertandingan Timnas Argentina di Copa America 2024. Dari lima pertandingan tersebut, Messi selalu tampil sejak menit awal termasuk pada partai final kontra Kolombia.

Namun dalam laga tersebut, penampilan Lionel Messi tak terlalu meyakinkan. Messi hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran, akurasi umpannya mencapai 85 persen, dan melakukan tiga dribel sukses.

Pada menit ke-66, Lionel Messi ditarik keluar dan digantikan Nicolas Gonzalez. Penyerang Inter Miami tersebut mengalami cedera pada pergelangan kakinya akibat terpeleset ketika hendak merebut bola.

Bermain kurang meyakinkan, Lionel Messi pun hanya mendapatkan nilai tujuh dalam penampilannya pada pertandingan kontra Kolombia. Lantas, seperti apa rating pemain Timnas Argentina lainnya pada partai final Copa America 2024? Simak ulasannya.

 

4 dari 4 halaman

Rating Pemain Timnas Argentina:

Kiper: Emiliano Martines (8)

Bek: Gonzalo Montiel (6), Cristian Romero (8), Lisandro Martinez (8), Nicolas Tagliafico (7)

Gelandang: Enzo Fernandez (7), Alexis Mac Allister (6), Rodrigo De Paul (7), Angel Di Maria (9)

Penyerang: Lionel Messi (7), Julian Alvarez (5)

Pemain Pengganti:

Nicolas Gonzalez (8), Nahuel Molina (6), Giovani Lo Celso (6), Lautaro Martinez (7), Leandro Paredes (6), Nicolas Otamendi (6).

Video Populer

Foto Populer