Sukses


Update Transfer Resmi Liga Italia: Alvaro Morata Berlabuh ke AC Milan, Pilih Nomor Punggung 7

Bola.com, Milan - Update transfer resmi di Liga Italia pada musim panas 2024. Beberapa klub Italia melakukan perekrutan pemain pada Sabtu (20/7/2024) dini hari WIB. 

Berita terbesar tentu saja pergerakan AC Milan. Klub berjulukan Rossoneri tersebut resmi merekrut Alvaro Morata dari Atletico Madrid. 

Milan mengaktifkan klausul pelepasan kontra Alvaro Morata. Mereka membayar 13 juta euro untuk memboyong kapten Timnas Spanyol di Euro tersebut ke San Siro setelah menjalani dua musim di Juventus. 

Morata juga sudah memilih nomor punggung yang akan dipakainya. Ia akan mengenakan nomor punggung 7 seperti yang dipakainya saat membawa Spanyol menjuarai Euro 2024. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Morata Berterima Kasih kepada Yacine Adil

Nomor 7 di AC Milan pada musim lalu dikenakan oleh Yacine Adil. Tak heran, Morata langsung berterima kasih kepada Yacine Adil setelah dipastikan memakai nomor 7.  

Ya, Adil rela menghibahkan nomor tujuh kepada Morata. Pemain berkebangsaan Prancis itu kemudian berpindah memakai nomor 94. 

"Kami belum saling mengenal, tetapi Anda telah membuat gestur yang indah untuk saya. Terima kasih. Sampai bertemu," tulis Morata melalui Instagram Story miliknya.

 

 

3 dari 3 halaman

Atletico Madrid Terkejut

Menurut Marca, Atletico Madrid terkejut melihat AC Milan membayar klausul 13 juta euro untuk mengontrak Alvaro Morata, karena Rossoneri belum memberi tahu Colchoneros.

Milan baru saja mengumumkan pembelian Alvaro Morata dari Atletico Madrid. Penyerang asal Spanyol ini telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun dengan opsi untuk melanjutkan satu musim lagi dan akan mengenakan nomor punggung 7 di San Siro musim ini.

Menurut Marca, pergerakan Rossoneri mengejutkan Atletico Madrid, yang berharap mendapat informasi langsung dari pihak Italia.

Sebaliknya, menurut laporan tersebut, satu-satunya komunikasi datang dari Morata, yang mengucapkan selamat tinggal kepada direktur klub dan rekan satu timnya di Atletico pada Selasa, hari tes medisnya bersama AC Milan.

Striker berusia 31 tahun itu kini sedang berlibur dan akan bergabung dengan rekan satu tim barunya pada Agustus mendatang.

Sumber: Football Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer