Sukses


Antonio Conte Tidak Pasang Victor Osimhen pada Uji Coba Napoli, Cabut Nih?

Bola.com, Jakarta - Senin (29/07/2024) dini hari WIB, tim papan atas Liga talia, Napoli menggelar laga uji coba kontra tim asal Albania, KF Egnatia.

Pada laga ini, Partenopei menang dengan skor 4-0. Namun bukan itu yang menjadi sorotan Utama untuk Napoli.

Ya kejutan terbesar adalah pelatih Napoli, Antonio Conte memarkir sosok Victor Osimhen pada laga uji coba tersebut.

Menggunakan formasi 3-4-2-1, Conte justru memasang Walid Cheddira sebagai striker tunggal. Nama Osimhen sama sekali tidak ada di bangku cadangan.

Pemandangan ini mencerminkan bahwa Victor Osimhen tampaknya semakin dekat untuk cabut dari Stadio Maradona.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

OTW Liga Arab Saudi?

Menurut media Italia Corriere dello Sport, Al-Ahli dan Al-Hilal tertarik pada Victor Osimhen, namun pemain Timnas Nigeria itu ingin bertahan di Eropa dan menunggu untuk bergabung dengan PSG.

Duo tim Liga Arab Saudi muncul sebagai opsi Victor Osimhen saat pembicaraan transfer ke PSG terhenti.

Raksasa Prancis itu harus menjual Goncalo Ramos atau Randal Kolo Muani sebelum mengirimkan tawaran resmi kepada Napoli.

PSG sepertinya tidak akan membayar seluruh klausul 130 juta euro, namun Napoli akan mencari setidaknya 100 juta untuk tim yang meminati Osimhen.

 

 

 

3 dari 3 halaman

Yuk Lihat Posisi Napoli Musim Lalu

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer