Sukses


Cetak Gol Cantik ke Gawang Bologna, Mohamed Salah Bikin Rekor Impresif di Liga Champions

Bola.com, Jakarta - Winger Liverpool, Mohamed Salah, kembali mencetak prestasi luar biasa di pentas Liga Champions setelah berhasil menciptakan gol cantik dalam kemenangan 2-0 saat menjamu Bologna di Anfield, Kamis (3/10/2024). Gol itu pun membawa Mohamed Salah mencetak rekor baru di kancah Eropa.

Mohamed Salah mencetak gol kedua Liverpool pada menit ke-75 laga di Anfield itu, di mana Alexis Mac Allister membuka keunggulan Liverpool pada babak pertama.

Gol yang dicetak oleh Mohamed Salah bukan hanya menambah angka di papan skor. Namun, juga menegaskan status Mohamed Salah sebagai salah satu pemain terhebat dalam sejarah Liga Champions.

Tidak hanya mencetak gol yang membawa Liverpool meraih kemenangan penting yang membuat The Reds kini berada di papan atas klasemen Liga Champions 2024/2025, Mohamed Salah juga menorehkan rekor bersama Liverpool.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Rekor Mohamed Salah

 

Mohamed Salah mencatatkan banyak rekor selama kariernya bersama Liverpool. Ia kini menjadi pencetak gol terbanyak Liga Champions untuk klub Inggris, yaitu 42 gol.

Selain itu, ia juga memegang rekor hattrick tercepat di Liga Champions oleh seorang pemain pengganti, yang dicetak dalam 6 menit 12 detik ketika melawan Rangers pada 2022.

Dengan gol yang dicetaknya ke gawang Bologna, Mohamed Salah juga menjadi pencetak gol terbanyak asal Afrika dalam sejarah Liga Champions dengan 45 gol, menggeser legenda Chelsea, Didier Drogba, yang memiliki 44 gol. Samuel Eto'o mengikuti di posisi ketiga dengan 30 gol.

Berdasarkan Squawka, Mohamed Salah juga mencetak rekor lain, termasuk menjadi pemain Liverpool pertama yang mencetak gol dalam lima pertandingan Liga Champions secara beruntun di anfield.

Selain itu, ia juga pemain pertama yang mencetak gol dan memberikan assist dalam sembilan pertandingan Liga Champions untuk sebuah klub Inggris.

 
3 dari 4 halaman

Dominasi Liverpool di Liga Champions

 

Sebagian besar gol Mohamed Salah di Liga Champions telah dicetak untuk Liverpool, meskipun ia juga pernah mencetak dua gol saat membela Basel pada 2013.

Kemenangan atas Bologna menambah catatan positif Liverpool di kompetisi ini, setelah sempat berhasil mengalahkan AC Milan.

Dengan dua kemenangan beruntun di Liga Champions musim ini, Liverpool kini bersiap untuk menghadapi RB Leipzig dalam pertandingan berikutnya yang akan digelar di markas lawan. Dengan performa mengesankan dari Salah dan tim, harapan untuk meraih gelar juara Liga Champions kembali membara.

Prestasi yang ditorehkan Mohamed Salah tidak hanya menambah kebanggaan bagi Liverpool, tetapi juga menjadi inspirasi bagi banyak pemain muda di seluruh dunia. Dengan semangat juang dan kemampuan luar biasa, Salah juga terus menulis sejarah di dunia sepak bola.

Sumber: Squawka, Daily Mail

4 dari 4 halaman

Persaingan di Liga Champions

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer