Sukses


Sengketa Hukum Cristiano Ronaldo Vs Juventus Berlanjut hingga Tahun 2025

Bola.com, Jakarta - Perseteruan hukum antara Cristiano Ronaldo dan Juventus masih berlanjut, dengan sidang baru dijadwalkan pada Maret 2025.

Menurut laporan dari La Repubblica, sidang pertama dari banding Juventus di Pengadilan Tenaga Kerja (Work Tribunal) telah ditetapkan untuk bulan Maret 2025, dengan keputusan dari hakim apakah proses hukum ini akan dilanjutkan.

Pada April 2024, Pengadilan Arbitrase Collegio memutuskan bahwa Juventus harus membayar sekitar 9,8 juta euro (Rp165 miliar) kepada Ronaldo untuk gaji yang belum dibayarkan selama ia bermain di klub tersebut.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Mengapa Juventus dan Cristiano Ronaldo berselisih?

Persoalan ini berawal dari apa yang disebut sebagai Manuver Gaji (Salary Manoeuvre), yang dilakukan oleh Juventus pada puncak pandemi COVID-19 di tahun 2020.

Pada saat itu, para pemain secara terbuka setuju untuk melepaskan dua bulan gaji mereka demi membantu klub melewati masa ketika pertandingan sepak bola tidak bisa digelar.

Namun, penyelidikan yang dilakukan pada November 2022 mempertanyakan versi kejadian ini, dan menyatakan bahwa banyak pemain masih akan dibayar dengan cara yang berbeda.

Ketika Cristiano Ronaldo meninggalkan Juventus pada Agustus 2021 untuk pindah ke Manchester United tepat di hari terakhir bursa transfer, proses tersebut berlangsung terburu-buru.

Hal ini menimbulkan perselisihan mengenai apakah Ronaldo telah menandatangani kesepakatan untuk melepaskan hak atas gaji yang belum dibayar tersebut atau tidak.

Sebagai bagian dari penyelidikan lebih luas terkait masalah keuangan mereka, Juventus dikenai pengurangan 15 poin di Serie A, yang kemudian dikurangi menjadi 10 poin setelah banding dan kesepakatan hukum.

 

Sumber: Football Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer