Sukses


Eks Manajer MU, Erik Ten Hag Masuk Bursa Kandidat Pelatih AS Roma

Bola.com, Jakarta - AS Roma masih terus menimbang-nimbang siapa sosok pelatih yang akan mereka pinang untuk mengisi posisi pelatih Ivan Juric usai dipecat. 

Akhir pekan lalu, AS Roma kandas dengan skor 2-3 dari Hellas Verona di ajang Liga Italia 2024/2025 dan memantik manajemen memecat Ivan Juric. 

Manajemen AS Roma sedang membidik nama-nama pelatih yang sedang menganggur saat ini. Baik yang berstatus asal Italia atau non Italia. 

Terbaru menurut Il Messaggero, pemilik AS Roma, Friedkins turut memasukkan nama eks Manajer Manchester United, Erik Ten Hag. 

Erik Ten Hag baru saja kehilangan pekerjaan di MU dan tentu berkarier di Serie A akan jadi pengalaman pertamanya melatih di Italia. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Rapat di London

Masih menurut Il Messaggero, pemilik Roma, Friedkin sudah mengadakan rapat di London, Inggris untuk membicarakan kandidat potensial pelatih dari non Italia. 

Selain Erik Ten Hag, AS Roma turut memasukkan nama eks Manajer Chelsea dan Brighton Graham Potter. Potter saat ini juga masih berstatus menganggur. 

Untuk kandidat dari Italia, AS Roma melirik Massimiliano Allegrio, Maurizio Sarri sampai pelatih Timnas Turki, Vincenzo Montella. 

Sumber: Romapress 

 

3 dari 3 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer