Bola.com, Lisbon - Salah satu bagian yang menarik dari tur di stadion-stadion Eropa adalah berkunjung ke museum. Tempat yang menjadi bukti sejarah dan eksistensi dari sebuah klub tersebut. Pengalaman itu dirasakan Bola.com saat mengunjungi Stadion Jose Alvalade, markas klub Sporting CP, di Lisbon, Portugal.
Agenda tersebut merupakan bagian dari kegiatan hari kedua, Jumat (22/11/2024), pemusatan latihan Korea-Korea Selecao di Portugal.
Baca Juga
Advertisement
Deretan trofi, jersey klasik, hingga foto para bintang Sporting CP menyambut rombongan anak-anak Indonesia saat masuk ke dalam museum di Stadion Jose Alvalade.
Namun, hal itu kalah dengan aura dari foto dan barang-barang peninggalan milik Cristiano Ronaldo. Pemain asal Portugal yang kini menjadi salah satu GOAT atau Greatest All of Time atau pemain terbaik sepanjang masa dalam dunia sepak bola.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pernak-Pernik Cristiano Ronaldo
Ada banyak pernak-pernik Cristiano Ronaldo yang terpajang di museum Sporting CP. Hal itu menjadi bukti sang pemain merupakan tokoh penting di klub yang berbasis di kota Lisbon tersebut.
Foto muda Cristiano Ronaldo terpajang di sejumlah sudut museum. Ukurannya juga beraneka ragam. Mulai dari kecil hingga memenuhi dinding.
Selain itu, ada juga kartu keanggotaan Cristiano Ronaldo sebagai pemain Sporting CP. Dalam kartu tersebut, terlihat foto Ronaldo yang sangat belia.
Barang paling menarik adalah jersey bernomor punggung 28 milik Cristiano Ronaldo. Nomor punggung sebelum dirinya dikenal sebagai CR7.
Advertisement
Karier Ronaldo di Sporting CP
Cristiano Ronaldo bergabung dengan akademi Sporting CP saat usia 12 tahun. Ia bermain untuk Sporting CP U-15 dan U-17.
Lima tahun berselang, Cristiano Ronaldo mampu menembus skuad utama Sporting CP. Kala itu, klub berjuluk Sportinguistas Leões, atau Singa Sportinguista, tersebut ditangani oleh pelatih Laszlo Boloni.
Cristiano Ronaldo mengenakan nomor punggung 28 saat memakai jersey putih hijau Sporting CP.
Pemuda kelahiran Madeira, Portugal tersebut tercatat membuat 31 penampilan dengan mencetak 5 gol dan 6 assist saat membela Sporting CP.
Cristiano Ronaldo Menjadi Kebanggaan bagi Rakyat Portugal
Cristiano Ronaldo telah menjadi sosok yang sangat terkenal di dunia sepak bola. Namanya dikenal seantero penjuru dunia.
Tak hanya di dalam lapangan, Ronaldo juga sosok berjiwa sosial tinggi. Hal itu yang membuat dirinya diidolakan oleh banyak orang.
Joana Hortas, pemandu tur stadion Jose Alvalade juga menyatakan hal yang senada. Bagi orang-orang Portugal, Ronaldo adalah sebuah kebanggaan.
"Deskripsi kami (Sporting CP) dan orang-orang Portugal, Ronaldo adalah kebanggaan," ujar Joana.
Advertisement