Sukses


Ronaldinho Sebut 3 Pemain yang Kehebatannya Setara Lionel Messi: Tak Ada Nama Cristiano Ronaldo

Bola.com, Jakarta - Ronaldinho punya hubungan dekat dengan Lionel Messi. Namun, ia enggan menyebut rekan setimnya di Barcelona itu sebagai pesepak bola terhebat sepanjang masa. 

Sebaliknya, ia menyebut Lionel Messi masuk dalam kategori pemain hebat sepanjang masa bersama tiga nama lainnya.

“Saya senang Messi menyabet Ballon d’Or,” kata Ronaldinho kepada Marca setelah Messi memenangi gelar Ballon d'Or untuk kali kedelapan, pada 2022, seperti dikutip dari Planet Football, Senin (25/11/2024). 

“Kami juga berteman selama berada di Barcelona. Namun saya tidak suka membandingkan, dan saya merasa sulit mengatakan bahwa dia adalah yang terbaik sepanjang masa.”

“Sulit untuk mengatakan bahwa Messi adalah yang terbaik sepanjang sejarah sepak bola. Saya hanya bisa mengatakan dia adalah yang terbaik di zamannya," imbuhnya. 

Berikut ini tiga pemain yang menurut Ronaldinho hebat, selevel dengan Lionel Messi, dalam perdebatan Greatest of all Time alias GOAT. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

1. Ronaldo

“Dia selalu menjadi teladan bagi generasi muda, bagaimana cara dia mengatasi kesulitan,” kata Ronaldinho dari tentang Ronaldo Nazario, yang menjadi rekannya saat menjuarai Piala Dunia 2002.

“Saya cukup beruntung bisa bermain bersamanya, idola saya, selama bertahun-tahun. Kami mengalami banyak momen indah bersama. Dia selalu menjadi idola saya dan akan selalu menjadi teman.”

Ronaldinho dan Ronaldo bermain bersama dalam tidak kurang dari 39 kesempatan untuk Brasil antara 1999 dan 2006. Selecao memenangi sebagian besar pertandingan tersebut, mencetak 76 gol di seluruh pertandingan tersebut.

Namun yang cukup mengejutkan, kedua pemain tersebut hanya pernah berkombinasi secara langsung untuk menghasilkan tiga gol. Dua gol Ronaldinho yang dibantu oleh Ronaldo dan satu gol Ronaldo yang dibantu oleh Ronaldinho.

 

 

3 dari 4 halaman

2. Pele

Tidak mengherankan jika Ronaldinho memilih Pele, mengingat status ikonis rekan senegaranya dalam sepak bola.

Pengoleksi tiga trofi Piala Dunia yang legendaris ini dianggap sebagai pesepak bola terhebat dalam sejarah olahraga sebelum kemunculan Messi.

Ternyata, Pele merupakan pengagum Ronaldinho.

“Bagi saya Ronaldinho adalah pemain yang paling lama bermain di puncak permainannya,” kata Pele pada 2002. 

4 dari 4 halaman

3. Diego Maradona

Nama ketiga yang disebut Ronaldinho adalah legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona. Ia memiliki ikatan pribadi yang erat dengan Ronaldinho di luar lapangan.

“Perasaan saya kepada keluarga dan semua orang yang mencintai kegeniusan ini,” tulis Ronaldinho di Twitter setelah Maradona meninggal dunia.

“Temanku, idolaku, nomor 10-ku, terima kasih untuk setiap momen bersamamu, baik saat pertandingan atau saat makan malam sederhana."

“Percakapan kita selalu sangat istimewa, dan saya akan menghargai semua momen kegembiraan bersama di lapangan, di mana saya ada di sana untuk mengagumi Anda dan memberikan penghormatan atas kehebatan Anda."

“Itu menginspirasi saya selama karier saya dan ketika saya bertemu Anda dan memainkan lima pertandingan sepak bola itu, itu adalah salah satu malam terbaik dalam hidup saya. Saya bersama idola saya di lapangan."

“Beristirahatlah dengan tenang, idolaku, aku mencintaimu," imbuh Ronaldinho. 

Sumber: Planet Football

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer