Sukses


Termasuk Napoli, Ini 3 Klub Medioker dengan Penampilan Paling Mengejutkan pada Musim 2024 / 2025

Bola.com, Jakarta - Musim 2024/2025 telah berjalan selama empat bulan, dan berbagai cerita tak terduga telah menghiasi liga-liga top Eropa. Tiga klub medioker mampu tampil mengejutkan, yakni Brighton and Hove Albion, Real Mallorca, dan SSC Napoli.

Sejumlah klub berstatus underdogs berhasil melampaui ekspektasi dan mencuri perhatian publik sepak bola. Sebelum musim dimulai, para pakar pasti sudah memprediksi siapa yang melesat.

Namun, seperti yang sering terjadi, prediksi tersebut seringkali meleset. Dalam kasus Brighton, Mallorca, dan Napoli, ketiganya berhasil membuktikan jika sepak bola tidak selalu berjalan sesuai rencana dan penuh kejutan.

Banyak faktor yang bisa memengaruhi performa sebuah klub dalam jangka panjang, seperti cedera pemain, jadwal pertandingan yang padat, dan tekanan untuk meraih hasil positif.

Penasaran bagaimana perjalanan Brighton and Hove Albion, Mallorca, dan Napoli hingga ke posisi saat ini, dan apakah ketiga klub itu bisa mempertahankannya hingga akhir musim? Berikut ulasan singkatnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Brighton and Hove Albion

Prediksi posisi akhir: 11

Peringkat saat ini: 4

Pertama ada Brighton and Hove Albion. Klub kecil dari pantai selatan Inggris ini telah menjadi sorotan di Premier League musim 2024/2025. Dikomandoi manajer muda, Fabien Hurzler, yang baru berusia 31 tahun, The Seagulls tampil cemerlang di bawah kepemimpinannya.

Pada musim panas lalu, di bawah asuhannya klub tercatat memecahkan rekor transfer dengan menghabiskan 195,7 juta euro. Dana besar itu digelontorkan untuk mendatangkan pemain-pemain hebat seperti Georginio Rutter, Yankuba Minteh, Mats Wieffer, dan masih banyak lagi.

Tentu nominal besar ini jadi taruhan besar bagi sang pelatih, dan menariknya mampu membuahkan hasil positif. Pemain baru yang didatangkan memberikan kontribusi signifikan bagi klub.

Kemenangan atas Manchester City, Manchester United, dan Tottenham Hotspur semakin mengukuhkan posisi Brighton di papan atas klasemen saat ini. Moncernya Danny Welbeck yang mencetak enam gol dan dua asis dalam 13 pertandingan, menjadi salah satu faktor kegemilangan The Seagulls musim ini.

 

3 dari 4 halaman

Mallorca

Prediksi posisi akhir: 12

Peringkat saat ini: 6

Selanjutnya kita beralih ke Negeri Matador, Spanyol. Mallorca, klub asal Kepulauan Balearic ini juga mengejutkan La Liga dengan performa di atas rata-rata. Mereka kini nangkring di posisi keenam klasemen, beda 180 derajat dengan musim sebelumnya yang mengakhiri liga di peringkat ke-15.

Menariknya klub berjuluk Los Bermellones tersebut bahkan memulai musim ini tanpa belanja besar pada bursa transfer. Hanya dengan modal 2,35 juta euro untuk mendatangkan Johan Mojica dan Robert Navarro, mereka berhasil bercokol di barisan atas La Liga.

Di bawah asuhan pelatih baru Jagoba Arrasate, Mallorca menunjukkan pertahanan kukuh. Saat ini, Los Bermellones baru kebobolan 13 gol dalam 15 pertandingan awal.

Usut punya usut jadwal yang menguntungkan pada awal musim membantu mereka mengumpulkan banyak poin, plus Dani Rodríguez jadi tulang punggung di lini serang klub dengan koleksi tiga gol dan empat assist.

 

4 dari 4 halaman

Napoli

Prediksi posisi akhir: 1

Peringkat saat ini: 1

Terakhir ada tim berjuluk I Partenopei yang berkompetisi di Serie A. Napoli yang musim lalu terpuruk di peringkat 10, kini tampil mengejutkan dengan menjadi pemuncak klasemen sementara Serie A.

Di bawah arahan Antonio Conte, I Partenopei tercatat baru kalah dua kali dalam 15 pertandingan yang sudah dijalani di liga. Tambahan amunisi baru seperti Romelu Lukaku, Scott McTominay, dan Alessandro Buongiorno mampu menampilkan kombinasi serangan mematikan dan pertahanan solid.

Bintang mereka asal Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, juga tak kalah apik. Ia kini tampil gacor dan meninggalkan pemain Napoli lainnya dalam jumlah kontribusi gol, torehan 10 gol dan tujuh assist di Serie A musim ini jadi bukti berbahaya lini depan Napoli.

Transformasi startegi Antonio Conte juga kunci yang berhasil membawa Napoli menjadi kandidat serius untuk gelar juara musim Ini. Pengalaman sang pelatih memenangkan sembilan trofi bersama empat klub berbeda jadi modal untuk kembali bawa Scudetto ke Stadio Diego Armando Maradona.

Sumber: Fansided

Penulis: Muhamad Luthfi Ma'ruf

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer