Sukses


Venezia Bertandang ke Markas Juventus, Jay Idzes Bisa Jadi Pahlawan atau Justru Kewalahan?

Bola.com, Jakarta - Venezia akan bertandang ke markas Juventus di Allianz Stadium pada laga pekan ke-16 Serie A, Minggu (15/12/2024) malam WIB. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, pun diyakini bakal kembali mengawal gawang Venezia dalam duel tersebut.

Berstatus tim promosi, anak asuh Eusebio Di Francesco tersebut tak berkutik di Serie A musim ini. Venezia kini berada di dasar klasemen sementara Serie A dengan nilai sembilan, hasil dari dua kemenangan, tiga imbang, dan menelan 10 kekalahan.

Di tengah performa Venezia yang buruk, Jay Idzes merupakan sosok penting di jantung pertahanan. Dari 15 laga yang sudah dijalani I Neroverdi di Serie A 2024/2025, bang Jay tampil dalam 13 pertandingan dan selalu bermain sebagai starter.

Secara keseluruhan, penampilan bek Timnas Indonesia berusia 24 tahun tersebut cukup oke. Berdasarkan penilaian Fotmob, Jay Idzes mendapatkan nilai 6,6 dari 13 pertandingan tersebut.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Jadi Pahlawan atau Kewalahan

Bersua Juventus di Allianz Stadium, Jay Idzes masih akan dipercaya menghuni pos di lini belakang. Lantas, bisakah bang Jay menjadi pahlawan atau justru kewalahan ketika membendung serangan I Bianconeri?

Secara statistik, Venezia memiliki catatan buruk ketika berhadapan dengan Juventus. Dari delapan pertemuan di Serie A, I Neroverdi menelan enam kekalahan, dua hasil imbang, dan tak pernah menang.

Selain itu, Juventus juga memiliki performa yang terbilang bagus. Dari 10 laga terakhir diseluruh ajang, Juve memetik empat kemenangan dan enam hasil imbang.

Andai menelan kekalahan dari Juventus, Venezia bakal semakin terpuruk di dasar klasemen Serie A dan terancam terlempar ke Serie A. Namun jika merengkuh tiga poin di kandang Juve, I Neroverdi menjaga asa keluar dari zona merah.

 

3 dari 4 halaman

Jadwal Pekan Ke-16 Serie A:

Sabtu, 14 Desember 2024

  • 02:45 WIB Empoli vs Torino
  • 21:00 WIB Cagliari vs Atalanta

Minggu, 15 Desember 2024

  • 00:00 WIB Udinese vs Napoli
  • 02:45 WIB Juventus vs Venezia
  • 18:30 WIB Lecce vs Monza
  • 21:00 WIB Bologna vs Fiorentina
  • 21:00 WIB Parma vs Hellas Verona

Senin, 16 Desember 2024

  • 00:00 WIB Como vs AS Roma
  • 02:45 WIB AC Milan vs Genoa

Selasa, 17 Desember 2024

  • 02:45 WIB Lazio vs Inter Milan
4 dari 4 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer