Sukses


Sir Alex Ferguson Sebut Tim Terhebat yang Pernah Dihadapinya

Sir Alex Ferguson dan MU merupakan satu di antara kolaborasi paling sukses di sepak bola. Namun, Sir Alex pernah menghadapi tim yang disebutnya begitu sulit ditaklukkan.

Bola.com, Jakarta - Mantan manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson, mengungkapkan tim terbaik yang pernah ia hadapi sepanjang karier kepelatihannya.

Pelatih asal Skotlandia ini, yang memenangkan 49 trofi dalam 36 tahun, merupakan satu di antara manajer tersukses dalam sejarah sepak bola Eropa.

Masa kejayaannya di MU dipenuhi dominasi di sepak bola Inggris, rekor-rekor luar biasa, serta pencapaian besar seperti treble winner 1999. Sepanjang kariernya, ia menghadapi berbagai tim hebat dari seluruh Eropa dalam laga-laga ikonik yang masih dikenang hingga kini.

Namun, di pengujung kariernya, Ferguson bertemu dengan satu di antara tim terbaik dalam sejarah sepak bola.

Pep Guardiola muncul dengan Barcelona yang dipimpin Lionel Messi, dan mereka mengubah wajah sepak bola Eropa dengan gaya bermain tiki-taka yang luar biasa.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Barcelona 2011 adalah Tim Terbaik

MU bertemu Barcelona dua kali dalam final Liga Champions dalam rentang tiga tahun.

Pertemuan pertama terjadi di final Liga Champions 2009, yang dianggap sebagai duel Messi vs Cristiano Ronaldo dalam persaingan Ballon d'Or. Pada laga tersebut, Barcelona menang 2-0 atas Setan Merah.

Dua tahun kemudian, kedua tim kembali bertemu di final Liga Champions 2011 di Wembley, tetapi kali ini Barcelona berada di puncak performa mereka. MU dipermalukan 1-3 dalam laga yang masih membekas di benak para pemainnya, sementara tim asuhan Guardiola mengukir sejarah emas.

Ketika diwawancarai oleh France Football, Sir Alex Ferguson diminta menyebutkan tim terbaik yang pernah ia hadapi.

Jawabannya tegas: Barcelona 2011, tim yang diperkuat Messi, David Villa, Andres Iniesta, dan para legenda lainnya.

"Tim yang paling memberi kesan kepada saya adalah Barcelona yang kami hadapi di Wembley, bersama Manchester United, pada final Liga Champions 2011. Mereka tidak bisa dihentikan," kenang Sir Alex.

3 dari 5 halaman

Momen Ikonik

Tim yang turun sebagai starter untuk Barcelona dalam final tersebut adalah Victor Valdes, Dani Alves, Gerard Pique, Javier Mascherano, Eric Abidal, Sergio Busquets, Xavi, Andres Iniesta, Pedro, David Villa, dan Lionel Messi, dengan Carles Puyol, Seydou Keita, dan Ibrahim Afellay masuk sebagai pemain pengganti.

Statistik pertandingan menunjukkan dominasi Barcelona yang luar biasa: 63% penguasaan bola, 19 tembakan (12 tepat sasaran), sementara MU hanya mampu melepaskan empat tembakan dengan satu yang mengarah ke gawang.

Edwin van der Sar harus melakukan delapan penyelamatan, sedangkan Victor Valdes tidak perlu melakukan satu pun.

Momen yang paling diingat dari laga itu adalah ketika kamera menangkap ekspresi Ferguson di bangku cadangan, menggenggam tangan dan terlihat frustrasi karena timnya tidak berdaya menghadapi permainan Barcelona.

4 dari 5 halaman

Pengakuan Rio Ferdinand

Saat ditanya wartawan tentang pemain Barca yang ingin ia rekrut jika diberi cek kosong, Ferguson menanggapinya dengan sarkasme.

"Itu adalah satu di antara pertanyaan paling bodoh yang pernah saya dengar dalam hidup saya," katanya, mengisyaratkan bahwa jawabannya jelas adalah Lionel Messi.

Banyak pemain MU yang bermain di final tersebut telah mengungkapkan betapa sulitnya pertandingan itu.

Rio Ferdinand, satu di antara bek utama Setan Merah kala itu, melontarkan pengakuan.

"Saya tidak pernah merasa sebegitu dipermalukan dalam sebuah pertandingan," akunya.

Ia juga mengatakan bahwa permainan luar biasa Barcelona membuatnya merasa seperti pemain amatir karena mereka mendominasi laga dengan penguasaan bola yang luar biasa.

5 dari 5 halaman

Prestasi Barcelona 2010/2011

Barcelona asuhan Pep Guardiola menutup musim 2010/2011 dengan memenangkan La Liga, Liga Champions, dan Supercopa de Espana, sebelum melanjutkan dominasinya dengan empat trofi lagi di musim berikutnya.

Tim ini dianggap sebagai satu di antara yang terbaik sepanjang masa, sejajar dengan tim legendaris seperti Ajax 1971/72, Real Madrid 1956/57, dan Real Madrid 2016/2017.

Namun, banyak yang percaya bahwa Barcelona 2011 mungkin adalah tim terbaik yang pernah ada—termasuk Sir Alex Ferguson sendiri.

 

Sumber: Give Me Sport

Selanjutnya: Barcelona 2011 adalah Tim Terbaik

Video Populer

Foto Populer