Bola.com, Jakarta - Setiap peta pada permainan PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile memiliki fitur dan keistimewaan. Seperti dilansir Sportskeeda, Vikendi merupakan satu di antara yang menarik serta menantang.
Vikendi merupakan peta bertema hamparan salju. Para player PUBG tidak dapat menemukan pohon atau rumput untuk sembunyi. Pemain akan banyak menemukan spot menembak yang bagus seperti atap gedung, menara ataupun gunung.
Advertisement
Selain itu, Vikendi juga menawarkan pemain posisi menembak lebih dekat. Walhasil, jika ingin menguasai Vikendi, penguasaan semua jenis senjata menjadi syarat mutlak. Lantaran, ada beberapa tempat yang membutuhkan senjata khusus, terutama senapan Assault.
Vikendi menjadi peta pertama yang memiliki AWM, Ghillie suit, dan Groza, yang berada dalam peta. Lebih spesifik lagi, ada tempat-tempat bawah tanah yang tersembunyi di mana AWM, Ghillie suit.
Menurut kabar, ruang bawah tanahakan tersedia di Pod Vosto. Bagi yang ingin memasuki kawasan tersebut, harus menggunakan kendaraan salju atau sepeda. So, bagi Sahabat Bola.com yang ingin 'menantang' peta Vikendi di PUBG Mobile, sepertinya tak akan pernah selesai menikmati ragam tantangan.
Sumber: Sportskeeda.