Sukses


Server League of Legends Down, Riot Games Malah Fokus Rilis Game Baru

Bola.com, Jakarta - Hati-hati saat memainkan game yang mungkin sering terputus. Jika mid lane gank milikmu terganggu oleh "Attempting to Reconnect" yang sering muncul di layar, jangan khawatir, Anda tidak sendirian.

Menurut laporan dotesports, Selasa (11/6/2019), 11 server League of Legends tengah mengalami masalah koneksi yang signifikan bagi para pemain. Jika tidak ingin terganggu, Anda disarankan menunggu sampai problem ini selesai diperbaiki.

Masalah ini tidak ada kaitannya dengan ping atau latensi. Namun, ada sesuatu dalam server Riot Games yang menyebabkan para gamer kesulitan bermain.

Mirisnya, Riot Games belum mengambil keputusan menonaktifkan antrean peringkat agar menjaga integritas sistem. Sangat menyebalkan bagi gamer yang sedang asyik bertanding tiba-tiba koneksinya terputus, yang besar kemungkinan membuat kekalahan sendiri dan menguntungkan lawan.

Di tengah problem ini, Riot Games sedang sibuk dengan permainan baru, Teamfight Tactics, yang baru saja dirilis hari ini. Mode permainan baru League of Legends yang terinspirasi oleh Dota Auto Class ini akan diperbarui setiap dua pekan sekali.

"Kami percaya dalam membuat komitmen besar kepada para pemain dan penggemar League of Legends, mulai dari memperbarui game setiap dua pekan hingga membuat acara musiman dan mode permainan," kata manajer produk Teamfight Tactics, Richard Henkel mengutip dari polygon.com.

Sumber : dotesports, Polygon.com

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer