Sukses


Kalahkan Team Secret, Evil Geniuses Hadapi OG pada Lanjutan Turnamen Dota 2 The International 2019

Bola.com, Shanghai - Evil Geniuses berhasil mengalahkan Team Secret dengan skor 2-1 pada Turnamen Dota 2 The International 2019, Rabu (21/8/2019) di Marcedes-Benz Arena, Shanghai, China.

Pertandingan antara Evil Geniuses melawan Team Secret berjalan cukup ketat. SumaniL dkk. dengan susah payah mengalahkan Team Secret.

Evil Geniuses berhasil mengunci gim pertama dengan memakan waktu sekitar satu jam. Namun, pada gim kedua Evil Geniuses tak bisa mengulangi kesuksesan pada gim sebelumnya.

Team Secret bermain sangat baik di babak kedua. Alhasil, Team Secret berhasil memenangkan gim kedua atas Evil Geniuses.

Kemudian ada gim terakhir, Evil Geniues berhasil memenangkan pertandingan atas Team Secret. Kekelahan tersebut membuat Team Secret harus turun ke lower bracket.

Di lower bracket, Team Secret akan menghadapi Mineski. Sedangakan, Evil Geniuses sudah ditunggu tim OG yang lebih dulu lolos ke babak upper bracket selanjutnya.

Pada pertandingan sebelumnya, tim OG sukses memenangkan pertandingan atas Newbee dengan skor 2-0. Hasil tersebut membuat tim OG belum terbendung dan berkesempatan mengulangi kesuksesan di Turnamen Dota 2 The International 2018.

Sumber: Dota 2

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer