Sukses


Daftar 50 Besar Rating Pemain eFootball PES 2020, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Seimbang

Bola.com, Jakarta - Konami akhirnya secara resmi merilis gim eFootball PES 2020, Selasa (10/9/2019) di PlayStation 4, Xbox One dan PC Steam.

Berbeda dengan FIFA 20, eFootball PES 2020 memberikan rating yang sama untuk dua pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Pada gim eFootball PES 2020 Ronaldo dan Messi sama-sama memiliki nilai 94. Kemudian diikuti Neymar Jr (PSG) dengan rating 92, Eden Hazard (Real Madrid) dan Sergio Aguero (Manchester City) dengan rating sama, yakni 91.

Lima nama lain yang melengkapi 10 besar ialah Luis Suarez 91, Virgil van Dijk 91, Sergio Ramos 90, Gerard Pique 90 dan Robert Lewandowski 90. Konami selaku pengembang gim eFootball PES 2020 menilai, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi masih menunjukkan performa terbaik sepanjang musim 2018-2019.

Musim lalu, Ronaldo dan Messi sama-sama merengkuh satu trofi bersama klubnya masing-masing. Ronaldo berhasil mengantarkan Juventus juara Serie A untuk ke-35 kalinya, sementara Messi hanya membawa Barcelona merengkuh gelar La Liga.

Selain Ronaldo dan Messi, masih ada beberapa pemain top lainnya juga mendapat peningkatan rating dalam game ini berkat penampilan apiknya musim lalu.

Berikut ini daftar 50 besar pemain dengan rating terbaik pada gim eFootball PES 2020, seperti dilansir dari Eurogamer, Rabu (11/9/2019).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Peringkat 1-25

C. Ronaldo (Juventus) 94

L. Messi (Barcelona) 94

Neymar (Paris Saint Germain) 92

E. Hazard (Real Madrid) 91

S. Aguero (Manchester City) 91

L. Suarez (Barcelona) 91

V. Van Dijk (Liverpool) 91

Sergio Ramos (Real Madrid) 90

Gerard Pique (Barcelona) 90

R. Lewandowski (Bayern Munchen) 90

David De Gea (Manchester United) 90 

A. Griezmann (Barcelona) 90

J. Oblak (Atletico Madrid) 90 

K. De Bruyne (Manchester City) 90

H. Kane (Tottenham Hotspur) 90

M. Salah (Liverpool) 90

Alisson Becker (Liverpool) 90

K. Mbappe (Paris Saint Germain) 90

M. Neuer (Bayern Munchen) 89

L. Modric (Real Madrid) 89

Sergio Busquets (Barcelona) 89

R. Sterling (Manchester City) 89

Ederson Moraes (Manchester City) 89

S. Mane (Liverpool) 89

M. Ter Stegen (Barcelona) 89

3 dari 3 halaman

Peringkat 26-50

David Silva (Manchester City) 88

K. Benzema (Real Madrid) 88

E. Cavani (Paris Saint Germain) 88

M. Hummels (Borussia Dortmund) 88

T. Kroos (Real Madrid) 88

P. Aubameyang (Arsenal) 88

C. Eriksen (Tottenham Hotspur) 88

Thiago Alcantara (Bayern Munchen) 88

P. Pogba (Manchester United) 88

N. Kante (Chelsea) 88

K. Koulibaly (Napoli) 88

Bernardo Silva (Manchester City) 88

S. Handanovic (Inter Milan) 87

J. Kimmich (Bayern Munchen) 87

H. Lloris (Tottenham Hotspur) 87

G. Chiellini (Juventus) 87

D. Godin (Inter Milan) 87

G. Bale (Real Madrid) 87

I. Ralitic (Barcelona) 87

M. Pjanic (Juventus) 87

Jordi Alba (Barcelona) 87

M. Reus (Borussia Dortmund) 87

P. Coutinho (Bayern Munchen) 87

R. Varane (Real Madrid) 87

T. Courtois (Real Madrid) 87

Video Populer

Foto Populer