Sukses


Rekap dan Klasemen MPL ID Season 5: RRQ Makin Mantap di Puncak

Bola.com, Jakarta - Bigetron (BTR) Alpha kembali menuai hasil buruk. Kekalahan atas EVOS Legends membuat mereka gagal menempel RRQ Hoshi di puncak klasemen MPL ID Season 5.

BTR menelan kekalahan 0-2 dari EVOS pada pekan ketujuh hari kedua MPL ID Season 5. Ini menjadi kekalahan kedua setelah pada hari pertama, mereka juga kalah dari RRQ.

Sementara itu, Genflix Aerowolf meneruskan tren positif mereka usai menumbangkan Alter Ego lewat tiga gim sengit 2-1. Kemenangan itu menempatkan Genflix ke tangga empat klasemen sementara.

Keberhasilan Genflix naik ke posisi empat tak lepas dari kekalahan ONIC Esports atas EVOS pada hari pertama pekan ketujuh MPL ID Season 5.

GEEK FAM akhirnya mampu menuai hasil positif usai mengalahkan Aura dengan skor 2-1. Hal serupa juga didapat ONIC usai mengandaskan Genflix.

Ada pun puncak klasemen MPL ID Season 5 masih diduduki oleh RRQ Hoshi. Mereka menjauh dari kejaran BTR setelah meraih dua kemenangan pada hari pertama dan hari kedua.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Jumat, 20 Maret 2020

19:00 ONIC 1-2 EVOS

21:15 BTR 0-2 RRQ

Sabtu, 21 Maret 2020

16:00 EVOS 2-0 BTR

18:30 Alter Ego 1-2 Genflix

20:45 RRQ 2-0 Aura

Minggu, 22 Maret 2020

16:00 GEEK FAM 2-1 Aura

18:30 ONIC 2-1 Genflix

3 dari 3 halaman

Klasemen

 
 
 
View this post on Instagram

Misi Geek Fam sukses! Mereka berhasil menahan AURA Esports tetap di 2 terbawah hingga minggu ke 7. AURA Esports masih punya kesempatan masuk ke Top 6 bila menang dari Bigetron Alpha dan di sisi lain Alter Ego harus kalah di sisa pertandingan mereka. ONIC Esports pematah win streak! Genflix Aerowolf yang menang beruntun sejak minggu ke 5 berhasil dihentikan oleh ONIC Esports! Kemenangan 2-1 membawa ONIC Esports naik 1 peringkat ke posisi 4, bertukar posisi dengan Genflix Aerowolf. Siapakah yang akan menang di minggu terakhir Regular Season dan mendapatkan slot ke Playoffs? Tonton pertandingan Minggu ke 8 yang akan dilanjutkan pada 27-29 Mar 2020! #MPLIDS5 #MLBB #MobileeSports #MobileLegends #MLBBIndonesia #WeOwnThis #GeekFam #AURAEsports #ONICEsports #GenflixAerowolf

A post shared by MPL Indonesia (@mpl.id.official) on

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer