Sukses


Gelandang Leicester City Kampiun ePremier League Invitational Edisi Kedua

Bola.com, Jakarta - Gelandang Leicester City, James Maddison, berhasil menjuarai ePremier League Invitational jilid kedua. Maddison mengalahkan bek Sheffield United, John Egan, dengan skor 5-1 pada laga final, Sabtu (9/5/2020).

Maddison melenggang ke final setelah menang dramatis atas penyerang Aston Villa, Keinan Davis. Sempat tertinggal 1-3, James Maddison berhasil membalikkan kedudukan dan mengunci kemenangan dengan skor 4-3.

Di sisi lain, Egan membungkam bek Nowich City, Max Aarons, dengan skor 2-1 pada pertandingan semifinal.

Menjalani laga final, James Maddison bermain dengan bagus. Pemain yang dikabarkan tengah diincar Manchester United itu berhasil unggul 2-0 atas John Egan pada paruh pertama lewat gol Jamie Vardy pada menit ke-12 dan 24'.

Masuk babak kedua, Maddison masih menguasai jalannya pertandingan. Ketika laga virtual tersebut berjalan 68 menit, James Maddison memimpin empat gol tanpa balas atas John Egan. Sepasang gol tambahan disarangkan Kelechi Iheanacho pada menit ke-49 dan 68'

Ketika waktu normal menyisakan lima menit lagi, James Maddison berhasil membuat dirinya dalam game FIFA 20 mencetak gol. Leicester City pun unggul 5-0 atas Sheffield United.

Pada menit ke-88, John Egan mendapatkan gol hiburan. Sampai pertandingan berakhir, skor 5-1 untuk kemenangan James Maddison tetap bertahan.

"Saya benar-benar menikmati seluruh turnamen ePremier League dan senang bisa keluar sebagai pemenang. Kemenangan ini untuk kalian, suporter Leicester City," ujar James Maddison selepas pertandingan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Juara Edisi Pertama

Ajang ePremier League digelar oleh operator liga. Turnamen ini berlangsung untuk mengisi kekosongan waktu, sekaligus menghibur fans setelah Premier League musim ini ditangguhkan sejak pertengahan Maret lalu.

Pada ePremier League Invitational edisi pertama, winger Wolverhampton Wanderers, Diogo Jota, sukses keluar sebagai juara. Jota memetik kemenangan 2-1 atas bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, pada partai final, 25 April lalu.

Meski memenangkan turnamen ini, Diogo Jota dan James Maddison tidak akan menerima hadiah sepeserpun.

Sejak awal, seluruh peserta turnamen ini sudah sepakat bahwa hadiah turnamen ini akan disumbangkan untuk para tenaga medis yang berjuang melawan virus corona di Inggris.

Hasil Pertandingan ePremier League Invitational Edisi Kedua:

Hasil pertandingan ePremier League Invitational edisi kedua. (dok. Premier League)

Sumber: Premier League

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer