Bola.com, Jakarta - Manajemen Krafton dan PUBG Studios sudah memberi bocoran terkait rencana mereka mengembangkan generasi terbaru PUBG Mobile. Kini, publik sudah tak lagi penasaran, karena dua institusi tersebut telah mengumumkan 'next generation' PUBG Mobile.
Krafton dan PUBG Studios telah sepakat membuat seri terbaru gim bergenre battle royale tersebut. Kini, para penggemar sudah bisa menikmati nama baru mainan favorit mereka, yakni PUBG : New State.
Advertisement
Sesuai arti harfiah dari generasi teranyar PUBG tersebut, banyak perubahan terjadi. Tata wajah, lay-out, fitur sampai teknologi animasi akan memberi kekuatan khusus.
Satu yang istimewa, dan bisa menjadi tonggak penyebutan gim futuristik, adalah penggunaan periode latar waktu. PUBG : New State memiliki background tahun 2051.
PUBG : New State mendapat sentuhan langsung dari perusahaan PUBG Studio, kreator awal gim battle royale untuk platform PC dan konsol. Sementara itu, PUBG Mobile yang saat ini sudah tersedia di iOS dan Android dikembangkan perusahaan raksasa teknologi asal Tiongkok, yaitu Tencent.
Video PUBG Mobile
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pre Order
Mengutip postingan di akun Twitter resminya, Jumat (26/2/2021), PUBG : New State saat ini sudah membuka pra-registrasi untuk pengguna Android yang penasaran. Bagi para gamer pengguna perangkat iOS harus sedikit bersabar hingga beberapa hari mendatang agar bisa mendaftarkan diri mencoba bermain PUBG : New State lebih awal.
Seperti diketahui, PUBG : New State mengambil waktu pada masa depan. PUBG : New State akan menyajikan berbagai pilihan senjata dan gadget yang berteknologi tinggi.
Bocoran di dunia maya mengungkapkan, gim baru ini akan menyajikan peta baru yang lebih solid dibanding PUBG Mobile. So, bagi kalian yang sudah tak sabar, silakan menimbun rasa penasaran tentang generasi anyar ini.
Sumber : IGN, Liputan6.com
Advertisement