Sukses


IFeL Gandeng PSSI dan PT LIB Gelar Kompetisi Liga 1 Virtual, Persib dan Persija Absen

Bola.com, Jakarta - Indonesia Football e-League (IFeL) menggandeng PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menggelar kompetisi sepak bola virtual bertajuk Oxtrade IFel 2021.

IFel akan dimulai pada 30 Oktober 2021 dengan mempertandingkan gim eFootball 2022 atau yang dulunya bernama Pro Evolution Soccer (PES).

IFeL berisikan 12 peserta dari Liga 1 minus Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya Surbaaya, PSM Makassar, Persikabo 1973, dan Persipura Jayapura.

Ke-12 kontestan IFel terdiri dari Barito Putera, Borneo FC, Persita Tangerang, Persela Lamongan, Bali United, Persik Kediri, Madura United, PSIS Semarang, Arema FC, Bhayangkara FC, PSS Sleman, dan Persiraja Banda Aceh.

"Tahun ini kami tampil lebih baik lagi dan resmi bekerjasama dengan PSSI dan PT LIB. Tentu saja persiapan kami jauh lebih matang dengan bantuan dari PSSI dan PT LIB," kata CEO IFeL, Putra Sutopo dalam keterangannya.

"Kami ditunjuk sebagai satu-satunya operator Liga 1 dan 2 virtual di Indonesia. Tentunya ini membuat IFeL agar menyusun program yang selaras dengan PSSI untuk mengembangkan sepak bola virtual," jelasnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Apresiasi dari PSSI

Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita merespons baik rencana penyelenggaraan IFeL musim ini. Menurutnya, kompetisi virtual ini dapat membantu pihaknya memajukan olahraga, khususnya sepak bola eSport.

"IFeL sudah ditunjuk secara resmi oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menjadi operator untuk memajukan olahraga eSport," tutur Maaike Ira.

Dewan Pembina PB Esports, Ibnu Riza juga mendukung penuh keberadaan IFeL. Sebelumnya, gim sepak bola virtul juga telah dimainkan di PON 2020 Papua.

"IFeL ini adalah organisasi yang dari awal mendukung kami di bidang konsol, khususnya gim eFootball, terutama di PON 2020. Ke depannya PSSI dan sepak bola Esports ingin berkolaborasi lebih banyak lagi," ujar Ibnu.

3 dari 3 halaman

12 Klub IFeL 2021

  • 1. PSS Sleman: Rizky Faidan
  • 2. Arema FC: Ferry Gumilang
  • 3. Persiraja Banda Aceh: Akbar Paudie
  • 4. Persela Lamongan: Sakti Sulistyo
  • 5. Bali United: Rizal Danyarta
  • 6. Bhayangkara FC: Pupamba Ibrahim
  • 7. Borneo FC: Elga Cahya Putra
  • 8. Madura United: Adyatma Priady
  • 9. Persik Kediri: Eky Ramadhan
  • 10. Barito Putera: Rommy Hadiwijaya
  • 11. Persita Tangerang: Elul Wibowo
  • 12. PSIS Semarang: Muhamad Abdul Aziz
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer